8 Cara Menumbuhkan Alis Agar Lebih Tebal Dan Sehat

cara menumbuhkan alis agar terlihat lebih tebal
Foto: www.freepik.com

Berbeda dengan bulu ketiak yang kalau bisa tipis, banyak orang ingin alis super tebal. Nah, bagaimana cara menumbuhkan alis lebih cepat dan tebal?

Jika kamu pemilik alis tipis dan sedang mencari cara menumbuhkan alis, maka kamu berada di laman yang tepat. Tetap scroll artikel ini untuk mengetahui cara menumbuhkan alis secara alami maupun dengan bantuan produk perawatan.

Cara Menumbuhkan Alis

cara menumbuhkan alis
Foto: www.pexels.com

Berikut cara menumbuhkan alis yang bisa kamu tiru di rumah.

Gunakan minyak kelapa

Selain digunakan sebagai bahan untuk memasak, minyak kelapa diduga dapat bermanfaat bagi rambut dan kulit, dan bahan cara menumbuhkan alis.

Untuk menggunakan minyak kelapa pada alis, hal ini dapat dilakukan dengan mudah, yakni menuangkan sedikit minyak kelapa di tanganmu, kemudian mengoleskannya ke area alis.

Kamu bisa mendiamkannya selama semalaman kemudian membilasnya di pagi hari.

Aplikasikan minyak pohon teh

Tak hanya dapat digunakan sebagai perawatan wajah, tree tea oil juga dapat merangsang pertumbuhan dan ketebalan alis sehingga menjadi cara menumbuhkan alis yang tepat.

Pemakaiannya sangat mudah, kamu hanya perlu mengoleskan minyak pohon teh ke area alis dan biarkan hingga semalaman.

Namun minyak ini dapat menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang. Oleh karena itu, ada baiknya untuk melakukan uji coba terlebih dahulu dengan mengoleskan minyak pohon teh ke lenganmu.

Gunakan minyak zaitun

Cara menumbuhkan alis selanjutnya adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Mengandung vitamin E yang bersifat menghidrasi, minyak zaitun dapat menutrisi folikel rambutmu.

Kamu bisa meneteskan sedikit minyak zaitun ke tangan lalu mengusapkannya ke bagian alis dengan melakukan pijatan yang lembut. Hal ini bisa kamu lakukan setiap malam saat sebelum tidur.

Pakai serum alis

Kamu juga bisa menggunakan serum yang diformulasikan khusus sebagai cara menumbuhkan alis. Untuk mendapat hasil yang maksimal, disarankan untuk menggunakan serum alis secara teratur setiap harinya.

Kamu hanya perlu mengoleskan serum alis kemudian memijat area alismu dengan perlahan selama 30 detik. Hal ini bertujuan untuk membantu meningkatkan aliran darah dan memacu pertumbuhan rambut.

Hindari mencabut alis

Alis biasanya akan tumbuh dalam waktu tiga hingga empat bulan, maka selama siklus tersebut kamu perlu menghindari mencabut rambut alis. Namun kamu tetap bisa mencabut alis yang tidak berada di garis alis.

Selain itu, kamu juga bisa merawat alis dengan menyisirnya setiap hari, sehingga membantu mendorong pertumbuhan alis ke arah yang benar.

Gunakan kacang kenari

Cara menumbuhkan alis yang satu ini dengan menggunakan bahan alami. Kamu bisa menutrisinya dari dalam dengan mengonsumsi makanan tertentu yang kaya vitamin dan mineral.

Tambahkan kacang kenari, mangga, sayuran berdaun hijau tua, dan ubi ke dalam asupan sehari-harimu. Hal ini bertujuan untuk membantu menghidrasi serta memperlancar sirkulasi darah.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan protein laut, biotin, dan vitamin B untuk meningkatkan produksi keratinmu.

Menjaga kelembapan alis

Melembapkan alis memang menjadi hal yang sering terlewat dalam perawatan kulit, padahal kulit yang terhidrasi dapat membantu rambut agar tumbuh lebih cepat.

Kamu bisa menerapkan cara menumbuhkan alis ini dengan menggunakan petroleum jelly yang dioleskan pada area alis sebanyak tiga sampai empat kali sehari.

Terapkan cara instan alis

Jika kamu ingin mencoba cara menumbuhkan alis dengan instan, maka kamu bisa menggunakan produk perlengkapan alis. Kamu bisa membentuk sendiri alismu sesuai selera dengan mengisi area yang kosong dengan menggunakan pensil alis.

Selain itu, kamu juga dapat memilih warna pensil alis yang disesuaikan dengan warna rambut alamimu.

Rekomendasi Produk Perawatan Alis

Berikut 10 rekomendasi produk perawatan alis.

Benefit Browvo Conditioning Eyebrow Primer

Primer ini mengandung bahan-bahan seperti keratin dan protein kedelai yang dapat membantu mempercepat pertumbuhan rambut yang sehat.

Produk ini memiliki ujung aplikator yang dapat digunakan untuk memijat daerah alis sehingga mendorong aliran darah ke pembuluh kulit.

Kamu bisa menggunakannya setiap malam sebagai rutinitas perawatan kulit sebelum tidur.

Revitalash RevitaBrow Advanced Eyebrow Conditioner

Produk ini dapat membantu menyempurnakan tampilan alis agar terlihat lebih cantik.

Mengandung tumbuhan alami yang diformulasikan dengan teknologi canggih membuat produk ini dapat menutrisi, memperkuat, melembapkan, dan melindungi alis serta bulu mata.

Untuk cara pemakaiannya, kamu hanya perlu mengoleskan ke tiap alis dengan rutin setiap harinya. Pastikan area alis tetap kering sebelum mengapilkasikannya.

Anastasia Beverly Hills Brow Definer

Untuk mempercantik tampilan alismu secara instan, maka kamu dapat menggunakan pensil alis untuk membentuk sekaligus menggambar alismu.

Anastasia Beverly Hills Brow Definer ini bertekstur halus dan lembut serta mampu mengeluarkan warna terbaik ketika digunakan, sehingga menghasilkan alis yang terlihat alami dan rapi.

Shiseido Full Lash Serum

Serum ini dapat mengatasi kerontokan alis dengan kandungan arginin yang dapat menghidrasi dan menguatkan folikel rambut alis dan bulu mata.

Sehingga alis serta bulu mata akan terlihat penuh, berkilau, dan sehat. Hal ini tentunya akan mendukung penampilanmu memiliki alis dan bulu mata yang cantik.

Benefit Cosmetics Brow Contour Pro

Memiliki bentuk unik yang menyerupai sebuah pena gemuk yang di dalamnya terdapat empat bagian yakni lighter brow shade, deeper brow shade, highlighter, dan definer, membuat pensil alis ini menjadi produk favorit bagi para wanita.

Dengan adanya keempat pilihan fungsi tadi, membuat produk ini dapat menghasilkan tampilan alis yang sempurna.

Pensil alis ini juga diklaim dapat bertahan hingga 24 jam dan tahan akan air.

Talika Eyebrow Liposourcils Expert

Liposourcils Expert merupakan produk perawatan yang dapat merangsang pertumbuhan alis sekaligus memberikan pigmentasi alami pada alismu.

Mengandung kombinasi berbagai macam tanaman seperti apel, hazel, wortel, dan kastanye, membuat produk ini terbukti berhasil membantu pertumbuhan alis selama lebih dari 70 tahun.

BCL Browlash EX Brow Coating R

Untuk mencegah riasan alis menjadi luntur, kamu bisa melapisi alis dengan menggunakan BCL Browlash EX Brow Coating R.

Produk ini mudah diaplikasikan dengan mengoleskannya ke bagian alis yang telah dirias.

Pelapis ini juga memiliki warna transparan sehingga tidak akan mengganggu warna alismu.

Dengan mengandung sembilan bahan pelembap, membuat produk ini dapat merawat alismu agar tetap sehat.

DHC Eyebrow Tonic

DHC Eyebrow Tonic dapat membantu alismu terlihat lebih indah dan sempurna.

Ini berkat bahan aktif yang terkandung di dalamnya, yang dapat meningkatkan pertumbuhan serta memulihkan alis dari kerusakan akibat pencabutan dan pencukuran pada alismu.

Selain itu, produk ini juga diformulasikan dengan bahan pelembap seperti elastin dan kolagen, sehingga alismu tetap sehat dan indah.

Milk Makeup KUSH Growhouse Lash + Brow Serum

Serum ini dirancang untuk merawat rambut agar bulu mata serta alismu terlihat lebih panjang dan lebih tebal.

Dengan kandungan yang beragam, membuat produk ini dapat menghidrasi dan melembapkan bulu mata dan alis.

Serta menutrisi folikel rambut sehingga membuat alis dan bulu mata menjadi lebih indah.

Etude House Tint My Brows Gel

Produk asal Korea Selatan ini  berbahan dasar tinta yang dapat membuat warna alismu bertahan selama beberapa hari.

Sebelum menggunakannya, kamu disarankan untuk menata alismu menjadi lebih rapi kemudian mengoleskan produk ini pada alismu.

Setelah didiamkan selama 2 jam, kamu bisa mengelupaskan tinta yang telah mengering, dan akan mendapatkan bentuk alis yang cantik dan natural.

error: Konten dilindungi !!