Ini 5 Baju Tamu Pernikahan Yang Tidak Akan Salah

pesta pernikahan dan pakaian terbaik sebagai tamu
Foto: www.freepik.com
Terakhir diperbarui:

Agendamu hampir tiap akhir pekan: menghadiri pesta pernikahan dari teman dekat sampai sepupu super jauh. Sudah tahu baju tamu pernikahan apa yang akan kamu gunakan?

Meski sudah sering ke kondangan, entah kenapa setiap kali hari-H mendekat, kamu selalu garuk-garuk kepala, bongkar lemari, bolak-balik ke H&M atau Mango demi mendapatkan inspirasi baju tamu pernikahan.

Well, LIMONE memecahkan misteri ini untukmu! Berikut panduan baju tamu pernikahan yang bisa kamu ikuti setiap kali undangan pernikahan datang melalui kantor pos (masih adakah?) atau sosial media.

Pakai Hitam? Kenapa Tidak!

baju tamu pernikahan
Foto: www.pinterest.com/Hi Miss Puff – Wedding Ideas & Colors

Meski banyak yang menjadikan hal ini tabu, tapi sebenarnya tidak ada larangan apalagi kutukan jika kamu memakai baju tamu pernikahan berwarna hitam.

Ini juga tidak menandakan bahwa kamu punya dendam pribadi atas pasangan mempelai yang sedang memasang senyum dan menyalami ratusan tamu di pelaminan. Jadi, pakai gaun hitam tercantik yang kamu punya, ya!

Gaun adalah Pilihan Paling Aman

baju tamu pernikahan
Foto: www.pinterest.com/Hi Miss Puff – Wedding Ideas & Colors

Jika kamu tidak memiliki bakat alami untuk mix and match antara celana dan atasan, well… saatnya mengalihkan pandanganmu ke kiri, yah kiri lagi, yep… statement dress yang tergantung di lemarimu. Ini menjadi pilihan yang tepat untuk baju tamu pernikahan.

Tambahkan sepatu hak atau flats cantik, dan beberapa aksesoris dan poleskan makeup yang membuatmu serasa seperti sedang menjadi seorang supermodel.

Agar lebih classy, hindari gaun dengan hemlines rendah. Pilih midi, midaxi atau maxi dress.

Jika kamu akan menghadiri prosesi keagamaan, hormati dengan memakai gaun lengan panjang atau sampirkan scarf di bagian décolletage atau lengan.

Pakai Heels yang Membuatmu Nyaman Sepanjang Hari

baju tamu pernikahan
Foto: www.pinterest.com/Missguided US

Yep, ini adalah satu hal yang harus selalu kamu ingat setiap kali akan menghadiri sebuah pesta pernikahan.

Bayangkan jika kamu harus mengantri lama untuk menyalami pengantin, atau oh… jarak satu food stall dengan lainnya super jauh! Wah, bisa jadi kamu pulang kelaparan dan kaki kesakitan.

Oleh karenanya pastikan untuk memakai sepatu/sandal paling nyaman sebagai aksesoris dari baju tamu pernikahan pilihanmu. Terkadang, menjadi cantik tidak berarti harus kesakitan, kok!

Selalu: Bawa Tas Kecil ke Pesta Pernikahan

pesta pernikahan dan pakaian terbaik sebagai tamu
Foto: www.pinterest.com/Samantha Hammack

Sayangnya tidak semua kita memiliki seorang personal assistant. Untuk itulah dunia menciptakan tas mini, mungil dan imut itu sebagai bagian dari baju tamu pernikahan yang sudah kamu pilih.

Pastikan, meski kecil dan menggemaskan, tas tersebut memiliki ruang yang cukup untuk perkakas super penting dalam hidupmu: handphone, lipstik, tisu, uang tunai dan kartu kredit/debit, dan hand sanitizer (menurut LIMONE, barang terakhir ini maha krusial).

Mau Pakai Putih ke Pesta Pernikahan?

white floral dress | | Ini 5 Baju Tamu Pernikahan Yang Tidak Akan Salah
Foto: www.pinterest.com/Ezpopsy

Berbeda dengan hitam, memakai putih (dari atas sampai bawah) sepertinya masih tetap… JANGAN!

Jika memang ini adalah warna favoritmu, maka lakukan ini sebagai pilihan baju tamu pernikahan: pilih gradasi putih yang netral seperti white champagne, peach atau nude.

Atau, pakai gaun putih dengan corak atau motif yang mencolok, yang membuatmu berbeda dengan pengantin wanita.

Masih bingung juga? Silakan bertanya kepada pengantinnya tentang baju tamu pernikahan yang menurutnya paling pantas! Tapi jangan baper ya, kalau pertanyaanmu tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan.

Seandainya kamu lupa, dia sedang mempersiapkan salah satu momen terpenting dalam hidupnya! Jadi, mengantri atau mengertilah!

error: Konten dilindungi !!