Warna yang melambangkan kesucian ini menjadi warna favorit sekaligus warna yang dihindari oleh sebagian orang. Alasan yang paling sering diungkapkan yakni khawatir akan meninggalkan noda pada pakaian. Namun sebagian orang lainnya justru tidak bisa hidup tanpa warna netral ini, karena sangat mudah mencari paduan warna putih. Plus, saat difoto, katanya membuat kita lebih cantik dan elegan.
Meski warna putih akan cocok dipadukan dengan warna apa pun, namun berikut 15 warna yang dapat kamu coba untuk dipadukan dengan warna ini.
Putih dan Biru Dongker
Mencampurkan warna netral dengan warna netral lainnya dapat menjadi pilihanmu ketika akan mencari paduan warna yang tepat untuk dikombinasikan dengan warna putih. Salah satu warna netral yang dapat kamu pilih adalah warna biru dongker yang akan membuat kulitmu terlihat lebih cerah. Cobalah untuk mengenakan kemeja berwarna biru dongker dan memadukannya dengan aksesoris seperti tas dengan warna putih.


Putih dan Olive
Salah satu turunan warna hijau merupakan paduan warna putih yang paling cocok. Olive akan membuat penampilanmu terlihat sejuk dan lebih segar. Untuk itu kamu bisa mengenakan sepatu sneakers berwarna putih dan menambahkan aksesoris seperti tas berwarna olive.


Putih dan Beige
Beige merupakan salah satu turunan dari warna putih, namun warna ini terlihat lebih lembut dan halus. Mengombinasikan putih dengan beige merupakan perpaduan yang sempurna. Untuk itu kamu bisa mengenakan kaus berwarna putih dan menambahkan coat berwarna beige. Penampilan ini sangat cocok digunakan pada musim dingin.


Putih dan Hijau Army
Hijau army merupakan warna hijau yang identik dengan tentara. Dengan memiliki warna yang hangat, hijau army tentunya dapat dikombinasikan dengan warna putih ke dalam penampilanmu. Cobalah untuk menggunakan jaket parka berwarna hijau army dan memadukannya dengan kacamata berwarna putih.


Putih dan Abu-abu
Abu-abu dapat kamu pilih untuk menjadi paduan warna putih. Meski abu-abu berasal dari pencampuran putih dan hitam, namun warna ini akan menjadi pilihan terbaik. Kamu dapat mencoba mengenakan sweatshirt berwarna abu-abu dan memadukannya dengan celana panjang berwarna putih. Meski terlihat sederhana, namun penampilan ini akan membuatmu terlihat natural.


Putih dan Hijau Mint
Salah satu warna hijau lainnya yang dapat dikombinasikan dengan putih adalah hijau mint. Warna putih akan menetralkan warna hijau yang cerah ini, sangat pas untuk kamu yang tidak senang tampil mencolok. Kamu dapat mengenakan kemeja berwarna putih dan memadukannya dengan celana berwarna hijau mint.


Putih dan Ungu
Warna elegan yang satu ini akan sangat cocok disandingkan dengan warna putih. Pasalnya kedua warna ini akan membuat penampilanmu terlihat bersih sekaligus mewah. Untuk itu kamu dapat mengenakan kaus berwarna ungu dan memadukannya dengan kardigan berwarna putih dalam penampilan sehari-hari.


Putih dan Maroon
Maroon merupakan warna merah yang lebih gelap, sehingga warna bold ini dapat dikombinasikan dengan warna putih sebagai warna netral. Maroon merupakan warna yang dapat memberikan kesan lembut pada penampilanmu. Namun ketika disandingkan dengan putih, warna maroon akan membuat warna putihmu terlihat lebih cerah. Cobalah untuk mengenakan tas berwarna maroon dan memadukannya dengan jam berwarna putih.


Putih dan Hitam
Sejatinya warna putih memang dapat dipadukan dengan warna apa pun, termasuk warna hitam. Tentu saja, kedua warna netral ini menjadi pilihan bagi banyak orang untuk dikombinasikan dan menghasilkan penampilan yang monokromatik. Kamu dapat mengenakan gaun berwarna hitam dan menambahkan ikat pinggang dengan warna putih.


Putih dan Cokelat
Memadukan warna cokelat dan putih adalah salah satu hal terbaik yang bisa kamu lakukan. Warna bumi ini akan membuat penampilanmu terlihat lembut dan meredam kecerahan dari warna putih. Kamu dapat menggunakan celana panjang berwarna cokelat dan memadukannya dengan sepatu Converse berwarna putih.


Putih dan Kuning Kunyit
Kuning yang satu ini mungkin sering kamu lihat di dapur karena sering dijadikan sebagai bumbu masakan, yup kuning kunyit. Ketika menemukan pakaian berwarna kuning kunyit, maka kamu hanya perlu memadukannya dengan warna putih. Tak hanya dalam pakaian, benda-benda penunjang penampilan yang berwarna kuning kunyit seperti tas juga dapat kamu padukan dengan sepatu heels berwarna putih.


Putih dan Toska
Campuran warna hijau dan biru ini akan menghasilkan warna yang cantik dan menenangkan. Memakai warna tosca dalam pakaian juga akan membuat penampilanmu terlihat damai. Kamu dapat mengenakan blus berwarna putih dan menambahkan kalung berwarna tosca supaya penampilanmu tidak terlalu polos.


Putih dan Peach
Turunan warna merah muda yang dihasilkan dengan perpaduan oranye ini merupakan warna tercantik yang dapat dipadukan dengan warna putih. Warna yang identik dengan buah persik ini akan membuatmu tampil lebih feminin dengan mengenakan anting berwarna peach dan menambahkan topi berwarna putih.


Putih dan Lilac
Lilac merupakan turunan dari warna ungu yang dipadukan dengan warna putih. Meski berasal dari warna putih, lilac tetap bisa dikombinasikan dengan warna putih. Kamu hanya perlu mengenakan celana panjang berwarna lilac dan memadukannya dengan sandal berwarna putih.


Putih dan Oranye
Salah satu warna cerah ini akan memancarkan aura yang ceria pada penampilanmu. Untuk itu jangan pernah melewatkan warna oranye untuk dipadukan dengan putih, karena akan memberikan kesan yang indah. Kamu dapat mengenakan celana panjang berwarna oranye dan mengenakan sepatu boots berwarna putih.


Selanjutnya: 7 Pilihan Sepatu Boots untuk Penampilan Elegan.