Ada Begitu Banyak Jenis Tanaman Hias, Ini 9 yang Akan Mempercantik Rumah

jenis tanaman hias
Foto: www.gettyimages.com

Jika kamu memiliki keinginan berkebun namun terkesan terlalu merepotkan, maka kamu bisa mencoba opsi memelihara tanaman hias. Memilliki tanaman hias di indoor saat ini sedang tren, selain bisa mempercantik ruangan, tanaman hias juga dapat membuat ruangan menjadi sejuk. Namun, jenis tanaman hias mana yang cocok untukmu?

Oh, tidak hanya membuat ruangan menjadi sejuk, memiliki tanaman hias di dalam ruangan dapat memperbaiki kualitas udara sehingga bisa menurunkan stres dan meningkatkan mood. Kamu juga bisa menjadi lebih produktif dan kreatif dengan dikelilingi berbagai jenis tanaman hias.

Dan kabar gembiranya: ada banyak jenis tanaman hias yang mudah dirawat, alias tidak membutuhkan air serta cahaya matahari yang terlalu banyak. Jika kamu sudah merasa tertarik untuk memiliki dan menghias rumah dengan berbagai jenis tanaman hias, kamu berada di laman yang tepat. Berikut LIMONE bocorkan 9 jenis tanaman hias untuk menghias sudut-sudut rumah tercinta.

Echeveria

jenis tanaman hias
Foto: www.crocus.co.uk

Jenis sekulen yang satu ini masih menjadi primadona. Tanaman hias ini memiliki daun yang unik dan berukuran kecil sehingga bisa diletakkan di meja. Plus, echeveria memiliki cara perawatan yang mudah karena hanya butuh sedikit air dan cahaya.

Dengan memiliki daun yang tebal seperti berdaging dan memiliki kutikula di bagian luarnya, tanaman hias ini tumbuh dengan lambat. Tinggi serta lebar echeveria tidak akan melebihi 30cm. 

Tanaman ini hanya perlu disiram dan dijemur dalam jangka waktu seminggu sekali, karena ia akan mati jika tanahnya terlalu basah akibat terlalu sering disiram. Selain itu, jangan tempatkan tanaman hias ini di ruangan yang bersuhu dingin, karena berpotensi akan menimbulkan jamur. 

Jade Plant 

jenis tanaman hias
Foto: www.pinterest.com

Dengan daun yang berbentuk unik, jade plant dipercaya bisa membawa kekayaan. Walaupun direkomendasikan untuk berada di dalam ruangan, tanaman hias yang satu ini juga senang jika terkena sinar matahari. Tanaman ini membutuhkan cahaya matahari kurang lebih selama empat jam, untuk itu kamu bisa meletakkan jade plant di area yang terkena cahaya matahari, misalnya di dekat jendela.

Kamu juga bisa membersihkan daun jade plant untuk meningkatkan kemampuannya dalam menyerap sinar matahari. Selain itu, jangan lupa untuk menyiram tanaman hias ini ketika tanahnya benar-benar dalam keadaan kering. Ohya, jika terdapat bercak di daun, hal tersebut menandakan dia sedang kehausan. Oleh karena melambangkan kekayaan, jenis tanaman hias ini cocok diberikan kepada teman atau keluarga yang akan memulai bisnis baru.

Baby Toes

jenis tanaman hias
Foto: www.pinterest.com

Tanaman hias baby toes merupakan salah satu keluarga sekulen. Dengan memiliki daun-daun kecil yang menonjol seperti batu, baby toes mirip dengan jari kaki bayi. Baby toes tidak memerlukan paparan sinar matahari langsung, dan juga tidak memerlukan air yang banyak. 

Baby toes dapat membusuk ketika disiram dengan terlalu banyak air, jadi kamu memang tidak perlu menyiramnya terlalu sering . Kamu juga bisa berhenti menyiram baby toes ketika menjelang bulan November hingga Februari.

Peperomia

jenis tanaman hias
Foto: www.pinterest.com

Peperomia merupakan salah satu alternatif jenis tanaman hias yang dapat kamu pilih untuk diletakkan di meja, karena tanaman ini dapat membuat ruanganmu menjadi cerah. Tanaman ini juga tidak membutuhkan perawatan yang sulit. 

Kamu hanya perlu meletakkan peperomia di area yang tidak terkena sinar matahari secara langsung, karena tanaman ini tidak memerlukan cahaya matahari yang banyak. Kamu juga bisa menambahkan batu kerikil di sekitar batang peperomia untuk membantu akar peperomia menerima sirkulasi udara yang baik.

Lidah Mertua

jenis tanaman hias
Foto: www.anselandivy.com

Lidah mertua atau sansevieria merupakan tanaman hias yang sempurna. Pasalnya tanaman ini mudah untuk dirawat. Yep, tanaman ini dapat dibiarkan selama berminggu-minggu dan dapat bertahan hidup dengan cahaya yang rendah. Sangat cocok untuk kamu para newbie

Dengan memiliki bentuk daun yang pipih dan memanjang ke atas, tanaman hias ini dapat membuat sirkulasi udara menjadi segar, karena dapat kemampuannya menyerap polusi. Untuk memperbanyak tanaman lidah mertua, kamu bisa memotong daunnya. Namun yang perlu diingat adalah tanaman ini akan mudah membusuk ketika berada di tanah yang lembap.

Asparagus Fern

jenis tanaman hias
Foto: www.pinterest.com

Meskipun bernama asparagus, tanaman yang satu ini sebenarnya termasuk ke dalam keluarga Lily (Liliaceae). Dengan memiliki bentuk daun yang kecil dan terlihat seperti renda-renda halus, asparagus fern ini memiliki batang yang memanjang. 

Tak hanya berfungsi memperindah ruangan, asparagus fern ini juga berfungsi mengganti udara kotor yang ada di ruangan. Sehingga tanaman ini pas diletakkan di sudut ruangan dan menciptakan kesan yang sejuk. Tanaman ini juga mudah untuk dirawat karena mudah beradaptasi dengan baik di ruangan yang terkena cahaya matahari maupun ruangan yang redup. Pastikan media tanam atau tanah yang digunakan tetap lembap, agar tanaman ini tetap hidup. 

Lucky Bamboo

Lucky Bamboo | | Ada Begitu Banyak Jenis Tanaman Hias, Ini 9 yang Akan Mempercantik Rumah
Foto: www.thespruce.com

Sesuai namanya, tanaman ini dipercaya dapat membawa keberuntungan. Menurut Feng Shui, jumlah batang bambu dalam tanaman hias yang satu ini juga dapat melambangkan keberuntungan yang berbeda-beda.

Jika kamu memiliki kerabat yang akan pindah rumah, tidak ada salahnya untuk memberikan tanaman hias ini sebagai hadiah. Pasalnya dengan memberikan lucky bamboo, diharapkan orang tersebut akan mendapatkan keberuntungan. 

Tanaman keberuntungan ini dapat tumbuh di tanah maupun di air. Kalau kamu memutuskan untuk menanam lucky bamboo di air, pastikan untuk mengganti airnya setiap tujuh sampai 10 hari sekali. 

Sirih Gading

Sirih Gading | | Ada Begitu Banyak Jenis Tanaman Hias, Ini 9 yang Akan Mempercantik Rumah
Foto: www.pinterest.com

Tanaman hias ini memiliki kemampuan untuk hidup dan tumbuh di ruangan yang redup dan minim sinar matahari. Untuk itu tanaman ini banyak dipilih oleh kebanyakan orang karena tidak memerlukan perawatan yang rumit dan cocok untuk diletakkan di kamar mandi. 

Tanaman yang cocok digantung atau diletakkan di atas meja ini ternyata tidak memerlukan banyak air.  Sirih gading juga dapat tumbuh di tanah yang kering maupun di dalam vas air. Tanaman hias ini juga dapat mengatur sirkulasi udara di dalam ruangan. 

Monstera

Monstera | | Ada Begitu Banyak Jenis Tanaman Hias, Ini 9 yang Akan Mempercantik Rumah
Foto: www.angusandceleste.com

Monstera masih menjadi tanaman hias yang dicari banyak orang karena memiliki bentuk daun yang unik. Daun yang khas berbentuk hati dan berlubang-lubang ini memiliki batang yang tebal. Namun perlu perawatan yang hati-hati karena harus ditanam dengan tanah yang berkualitas. Kamu juga bisa menambahkan gambut di tanah tempat monstera tumbuh.

Selama disiram, kamu juga bisa menambahkan pupuk cair. Kamu juga harus menjaga daun agar tetap bersih. Tanaman yang memiliki daun yang mengkilap ini memiliki masa hidup yang panjang jika dirawat dengan baik.

Selanjutnya: Tidak hanya mempercantik, pernak-pernik rumah ini juga akan membuatmu rileks.

error: Konten dilindungi !!