Selamat Hari Kopi Sedunia! Pssst… Hindari Minum Kopi Hitam Setelah Tidur Kurang Nyenyak

tidak nyenyak
Foto: www.gettyimages.com

Apakah tidurmu tidak nyenyak tadi malam? Jika kamu meraih segelas kopi hitam dalam rangka membuat mata melek, well, sebuah studi baru menyarankan agar kamu menghindari melakukannya. Pasalnya, kebiasaan ini bisa merusak kendali level gula darah.

Diterbitkan di British Journal of Nutrition, studi dari Universitas Bath ini melibatkan 29 perempuan dan laki-laki untuk melakukan tiga jenis eksperimen selama dua minggu secara acak.

Pada eksperimen pertama, partisipan memiliki waktu tidur yang normal dan diminta mengonsumsi minuman bergula di pagi hari. Sementara di eksperimen kedua, partisipan memiliki pola tidur yang terganggu (peneliti membangunkan mereka setiap jam) dan minum minuman bergula persis setelah bangun. Di eksperimen ketika, para partisipan mengalami pola tidur yang terganggu seperti di ekperimen kedua, tapi diberikan segelas kopi hitam kuat 30 menit sebelum mengonsumsi minuman manis.

Para peneliti memeriksa gula darah setiap partisipan setelah mengonsumsi minuman manis yang memiliki kalori sama dengan kalori yang biasa didapatkan saat sarapan.

Hasilnya? Berita baiknya: satu malam mengalami pola tidur tidak berkualitas tidak memperburuk gluosa darah, bahkan jika dibandingkan dengan tidur nyenyak. Akan tetapi, mengonsumsi kopi hitam kuat sebelum sarapan meningkatkan respons glukosa darah secara signifikan saat sarapan hingga sekitar 50%.

Dengan kata lain, studi baru ini menunjukkan bahwa meski minum kopi dijadikan obat oleh sebagian orang untuk melek setelah mengalami gangguan tidur, tapi hal ini berpotensi menyebabkan masalah lain. Yakni, membatasi kemampuan tubuh untuk menoleransi gula di menu sarapan.

“Sederhananya, kendali gula darah kita rusak ketika hal pertama yang menyentuh tubuh kita adalah kopi terutama jika tidur kita terganggu malam sebelumnya,” kata Profesor James Betts, yang mengawal studi ini.

Jadi, bagaimana cara menghindari hal tersebut?

“Kita bisa memperbaiki ini dengan sarapan terlebih dahulu dan kemudian minum kopi jika kita merasa masih membutuhkannya,” kata Profesor Betts.

Selanjutnya: Ini tujuh manfaat kopi bagi kulit. Dan ini bocoran ahli tentang cara menyimpan kopi agar tetap segar.

error: Konten dilindungi !!