13 Rekomendasi Face Paper Untuk Solusi Wajah Berminyak

face paper
Foto: Istimewa

Pemilik wajah berminyak pasti tidak asing dengan penggunaan face paper, yup kertas minyak ini berfungsi untuk menyerap minyak berlebih yang ada pada wajahmu. Dengan memiliki bentuk yang sederhana dan mudah untuk dibawa ketika berpergian, kertas minyak ini menjadi favorit bagi kebanyakan orang.

Jika kamu mulai khawatir minyak berlebih dapat mengganggu riasan dan penampilan wajahmu, maka kamu perlu menyiapkan face paper dan bye-bye wajah berminyak!

Manfaat Face Paper

face paper 1 | | 13 Rekomendasi Face Paper Untuk Solusi Wajah Berminyak
Foto: www.freepik.com

Terdapat beragam manfaat ketika menggunakan kertas minyak, yakni:

Mengangkat minyak berlebih

Minyak yang ada pada wajahmu memang perlu diatasi dengan segera, selain membuat wajahmu terasa berat, minyak ini juga akan membuat wajahmu mengilap. Untuk menghilangkannya, kamu dapat menggunakan face paper yang dapat menyerap minyak berlebih pada wajah. 

Membantu pengaplikasian makeup

Penggunaan kertas minyak memang ditujukan untuk mengangkat minyak pada kulit wajah. Hal ini juga bisa kamu gunakan sebelum mengaplikasikan makeup karena setelah menggunakan tabir surya biasanya akan menyebabkan munculnya minyak pada wajah.

Mengatasi rambut lepek

Selain berfungsi pada wajah, kertas minyak juga dapat membantu menghilangkan minyak pada rambut dan kulit kepala. Jika kamu terdesak untuk keluar rumah dan tidak sempat menggunakan dry shampoo, maka kamu dapat menggunakan face paper sebagai gantinya.

Cara Menggunakan Face Paper

face paper
Foto: www.xframe.io

Cara menggunakan kertas minyak merupakan hal yang mudah. Namun jika kamu salah menggunakannya, hal ini akan memberikan efek negatif pada wajah. Untuk itu kamu dapat mengikuti cara berikut:

  • Ambil satu lembar kertas dan menempelkannya pada bagian wajah yang berminyak.
  • Biarkan kertas minyak menempel selama beberapa detik, selain itu kamu juga dapat menepuk secara perlahan dan jangan pernah menggosok wajah menggunakan kertas minyak.
  • Ketika minyak telah meresap ke wajah maka kertas akan berubah menjadi lebih transparan.
  • Kamu bisa mengambil kertas yang baru kemudian menempelkan di area wajah lain.
  • Hindari menempelkan face paper yang telah berminyak ke bagian lain.

Rekomendasi Face Paper

Berikut 13 rekomendasi kertas minyak yang bisa kamu pilih:

Boscia Black Charcoal Blotting Linens

Produk yang satu ini diformulasikan dengan 100% serat alami pohon abaca yang berfungsi menyerap minyak berlebih dan mengurangi kilau pada wajah.

Tak hanya menyerap minyak, produk ini juga secara aktif menyerap racun dan kotoran yang ada di pori-pori wajah dengan kandungan black bamboo charcoal. Face paper yang satu ini memiliki aroma teh hitam yang menyegarkan sekaligus memberikan rasa menenangkan pada wajah.

Muji Facial Blotting Paper Linen

Dengan pengemasan yang sederhana, produk ini tetap efektif untuk mengangkat minyak berlebih pada wajah. Produk ini juga mengandung linen yang membuat kertas minyak ini memiliki tekstur lembut ketika diusap pada wajah.

Selain itu Muji Facial Blotting Paper Linen ini dilapisi oleh powder yang berfungsi untuk memperbaiki riasan.

Palladio Rice Paper

Tepung beras memang dikenal sebagai salah satu bahan makanan, namun ternyata tepung beras juga bisa diolah menjadi kertas minyak, lho. Palladio Rice Paper menawarkan fungsi menyerap minyak berlebih tanpa menghilangkan riasan.

Produk ini memiliki dua bagian yakni kertas minyak dan bedak halus yang berfungsi untuk re-touch riasan pada wajah.

Clean & Clear Oil Control

Clean & Clear Oil Control merupakan salah satu kertas minyak yang banyak beredar. Face paper ini tersedia dalam dua varian dan keduanya efektif menyerap minyak dari permukaan wajah. Banyak pengguna dengan kulit berminyak memilih kertas minyajk ini karena dapat membuat kulit terasa segar.

Etude Blotting Paper Pact

Produk yang satu ini mengandung powder yang dapat menghilangkan minyak berlebih sekaligus membuat wajah terasa segar dan ringan. Kertas minyak ini dikemas dengan tambahan cermin dan spons yang digunakan untuk mengangkat kertas minyak tersebut.

Face paper ini juga mengandung daun hanji alami yang dapat melembapkan wajah.

DHC Blotting Paper

Kertas minyak ini memiliki kandungan serat rami yang dapat menyerap minyak berlebih dalam sekejap. Selain itu, kertas minyak ini juga akan memberikan hasil yang matte setelah digunakan.

Lembaran kertas ini tidak mengandung powder sehingga tidak akan merusak riasanmu. Produk ini diklaim cocok untuk semua jenis kulit.

NYX Blotting Paper

Kertas minyak ini menjadi produk favorit bagi pemilik kulit berjerawat. Hal ini disebabkan oleh kandungan asam salisilat yang membantu mencegah timbulnya jerawat sekaligus menghilangkan minyak.

NYX Blotting Paper menawarkan 3 varian yakni tea tree untuk kulit berminyak, blemish control untuk pemilik wajah breakout, dan green tea yang memiliki efek peremajaan kulit.

Innisfree Jeju Volcanic Oil Control Paper

Innisfree memang terkenal dengan kandungan Jeju scoria yang diolah ke dalam beberapa produk seperti clay mask, pencuci wajah, dan serangkaian perawatan kulit lainnya.

Tak ketinggalan, kandungan ini juga terdapat pada kertas minyak yang membantu menyerap minyak berlebih sekaligus memperkecil pori-pori pada wajah.

Sephora Oil Blotting Paper

Memiliki tekstur tipis dan ringan, produk ini mengandung kaolin yang dapat menyerap minyak berlebih. Tak hanya itu, kertas minyak ini juga memberikan hasil yang matte pada riasan setelah mengaplikasikannya.

Selain itu, produk ini juga mengandung powder yang berfungsi untuk re-touch riasan pada wajah.

Shiseido Pureness Oil-Control Blotting Paper

Face paper yang satu ini dapat mengangkat minyak berlebih yang membuat wajah terasa segar dan ringan. Selain itu, kertas minyak ini juga dapat melindungi oksidasi pada kulit. Produk yang satu ini juga dapat memperbaiki tekstur wajah dan memberikan hasil akhir yang matte setelah pemakaian.

Acnes Oil Control Film

Face paper ini cukup tebal sehingga dapat ekstra dalam menyerap minyak berlebih yang ada pada wajahmu. Produk ini tidak mengandung aroma menyengat dan dapat digunakan untuk semua jenis kuliit.

E.L.F Shine Eraser Oil Blotting Sheets

Selain mengeluarkan produk riasan, E.L.F juga menawarkan produk yang berfungsi untuk menyerap minyak berlebih pada wajah. Merek asal Amerika ini juga dapat membantu memperkecil pori-pori dan mengubah kulit berkilau menjadi matte.

Kertas minyak ini juga mengandung ekstrak teh hijau yang membantu memperbaiki tekstur kulit.

Too Cool for School Dinoplatz Dear Brachiosaurus Blotting Paper

Kertas minyak ini dikemas dengan bentuk yang unik dan ringan yang dilengkapi dengan cermin kecil serta spons yang berfungsi untuk mengangkat kertas minyak. Tak hanya unik, produk ini juga terasa mudah digunakan ketika ingin mengangkat minyak berlebih pada wajah.

Kertas yang berasal dari mulberry ini ampuh untuk menghilangkan minyak dan sebum tanpa merusak makeup-mu.

error: Konten dilindungi !!