10 Pilihan Masker Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat

masker wajah
Foto: www.gettyimages.com

Ada 2 tipe wanita dalam penggunaan masker wajah yaitu masker wajah alami dan masker dari pabrik. Sebagian wanita beranggapan masker wajah alami yang diracik dari bahan-bahan alami lebih terjamin mutu kualitasnya—meski hasilnya membutuhkan waktu yang lebih lama. Dan bagi wanita yang tidak memiliki waktu untuk meracik masker alami, biasanya mereka memilih produk wajah dari merek tertentu. Tipe manakah kamu?

Apa Jenis Kulit Kamu?

Nah, sebelum memilih produk masker yang akan kamu gunakan, alangkah baiknya kamu perhatikan jenis kulit wajahmu. Tujuannya? agar perawatan yang dilakukan mendapatkan hasil terbaik—dan uang yang kamu habiskan tidak sia-sia. Ada beberapa jenis kulit, pada umumnya adalah sebagai berikut:

  • Kulit Kering

Bagi pemilik kulit kering pilihlah masker yang melembabkan kulit. Pakailah masker yang berbahan hydrogel, krim, atau oil-based mask serta peel off, sheet mask, firming mask serta masker wajah alami racikan sendiri dari buah-buahan.

  • Kulit Sensitif

Pemilik kulit wajah ini dianjurkan lebih selektif dalam memilih masker wajah yang akan digunakan. Pilihlah, produk yang mengandung mineral alami dan purifying mask guna menyingkirkan kemerahan di kulit wajah.

  • Kulit Kombinasi

Bagi pemilik wajah kombinasi, kamu harus jago dalam melakukan multitasking. Misalnya, memilih produk berbahan dasar clay yang menyerap kelebihan minyak, serta berbahan dasar hydrating mask berbahan madu di area kulit yang terasa kering.

  • Kulit Berminyak dan Berjerawat

Pilihlah masker berbahan noncomedogenic misalnya clay mask, gel, pell off atau sheet mask.

  • Kulit Bernoda

Pakailah masker yang mengandung exfoliate, vitamin c, ginseng, atau beras. Guna untuk mencerahkan bitnik hitam dan membuang sel kulit mati.

  • Kulit yang Mulai Menua

Bagi kamu yang memiliki kulit ini dianjurkan memilih masker yang berfungsi mengencangkan kulit, misalnya, peel off mask dan nourishing mask.

  • Kulit Kusam

Pilihlah produk yang mengandung exfoliator berupa scrub, peel of mask, lemon, dan green tea.

10 Rekomendasi Masker Wajah

Setelah mengetahui jenis kulit wajahmu, langkah selanjutnya yaitu membeli produk masker wajah yang sesuai dengan kebutuhanmu. Bagi yang tidak memiliki waktu meracik masker alami, berikut 10 rekomendasi masker wajah terbaik untuk kulit putih sehat berseri.

1. Glamglow Youthmud Tinglexfoliate Treatment

Glamglow Youthmud Tinglexfoliate Treatment | | 10 Pilihan Masker Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat

Masker lumpur mencerahkan kulit wajah dalam waktu singkat. Dalam waktu 10 menit, kulit terasa lembut dan bersinar. Oh, masker ini juga berfungsi melindungi kulit dari bahaya radikal bebas.

2. Clarins Hydra Quench Cream Mask

Clarins Hydra Quench Cream Mask | | 10 Pilihan Masker Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat

Masker wajah yang terbuat dari tumbuhan dan bunga-bungaan yang berguna melembapkan dan hindari kulit kusam. Aplikasikan 1-1 kali seminggu agar hasilnya lebih maksimal. Masker ini cocok untuk semua jenis kulit wajah.

3. Laneige Water Sleeping Mask

masker wajah

Masker ini bekerja pada malam hari untuk membantu proses regenerasi kulit ketika kamu tidur. Keesokan paginya, kulit wajah yang kusam dan kering akan menjadi lebih halus dan bersinar. Gunakan rutin untuk mencapai hasil maksimal.

4. SK-II Brightening Derm Revival Mask

SK II Brightening Derm Revival Mask | | 10 Pilihan Masker Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat

Masker ini memberi sensasi dingin di permukaan kulit wajahmu. Sesuai dengan namanya, kandungan whitening source derm membantu mencerahkan dan memutihkan kulit wajah. Juga, mengatasi warna kulit wajah yang tidak merata.

5. The Face Shop Real Nature Mask

masker wajah

Masker ini menyediakan beberapa varian yang dapat kita pilih sesuai kebutuhan kulit wajah. Bagi kamu pemilik kulit wajah sensitif, masker ini pun bisa menjadi solusi. Kandungan yang terdapat dalam masker ini membantu melembapkan dan menyegarkan kulit wajah.

6. Etude House I Need You Mask

masker wajah

Masker asal Korea ini tersedia dalam empat varian. Varian honey untuk wajah teras kenyal, snail mengencangkan serta mencerahkan kulit, tea tree mengatasi kulit berjerawat dan vitamin kompleks mengatasi kulit kusam.

7. Wardah Lightening Mask

masker wajah

Kandungan licorice membuat kulit wajah anda kenyal dan tampil lebih bersinar. Masker ini cocok untuk semua jenis kulit, dianjurkan pemakaiannya secara teratur.

8. Himalaya Purifying Neem Mask

Himalaya Purifying Neem Mask | | 10 Pilihan Masker Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat

Buat kamu yang memiliki kulit wajah yang berminyak dan berpori besar, produk ini menjadi solusinya. Himalaya purifying membantu mengecilkan pori-pori, hingga mencegah timbulnya jerawat.

9. Garnier Light Complete Whitening Peel of Mask

masker wajah

Masker ini tergolong murah, akan tetapi kualitasnya tidak perlu diragukan. Mengandung bahan lemon yang memberi sensasi dingin dan efek menyegarkan kulit. Jika  kamu mengalami masalah kulit kusam pakailah secara teratur guna menjaga kesehatan kulit wajah agar tetap kenyal dan segar.

10. Mustika Ratu Bengkoang Bubuk

masker wajah

Masker yang satu ini sudah tidak diragukan lagi manfaatnya. Masker ini menjadi salah satu produk favorit bagi sebagian wanita Indonesia. Selain harga yang terjangkau, masker Mustika Ratu ini terbuat dari bahan-bahan alami yang mampu menyamarkan noda hitam, mencerahkan wajah, dan melembapkan kulit wajah kamu.

Sudah tahu apa yang mau kamu beli? Jangan lupa mempertimbangkan produk-produk ini juga, ya.

error: Konten dilindungi !!