Berita Bagus: Sukun (Yep) Bisa Jadi Adalah Superfood!

manfaat buah sukun
Foto: www.gettyimages.com

Lain kali kamu melihat sukun—jangan anggap remeh, karena sebuah laporan terbaru dari Universitas British Columbia menunjukkan bahwa buah ini bisa jadi ‘the next superfoods‘. Hmm… ini mungkin membuatmu bertanya-tanya tentang apa manfaat buah sukun, sehingga berpotensi disandingkan dengan superfood lainnya seperti alpukat dan blueberries.

Apa yang Dilakukan Penelitian Baru Ini?

Sedikit informasi, sukun adalah starchy fruit yang tumbuh di pohon. Ketika matang, buah ini memiliki ukuran sekitar 4 hingga 8 inci dan kulitnya berwarna hijau. Teksturnya mirip kentang dan bisa dimasak dengan metode direbut, dikukus, atau dipanggang. Meski orang jaman dulu memasaknya dengan menggunakan api.

Menariknya, meski sudah dikonsumsi selama ribuan tahun dan berhasil membuat manusia bertahan hidup, para ilmuwan mengakui bahwa informasi dasar tentang manfaat buah sukun masih sangat kurang. Dan inilah yang ingin dijawab oleh penelitian ini.

Dengan menggunakan tepung sukun, para peneliti mengadakan sejumlah studi yang bermaksud memastikan bahwa pola makan dengan tepung sukun tidak akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan. FYI, tepung sukun adalah sebuah alternatif tepung tanpa gluten. Penelitian awal memang dilakukan pada tikus, tapi sebenarnya buah ini sudah menjadi bagian dari diet banyak orang di dunia dari generasi ke generasi.

Apa Manfaat Buah Sukun bagi Kesehatan?

Dan apa yang mereka temukan? Protein dari buah sukun lebih mudah dicerna dibandingkan proten gandum yang digunakan di studi ini.

“Data kami memperlihatkan bahwa diet buah sukun tidak memberikan dampak berbahaya,” kata Ying Liu, mahasiswa doktoral yang memimpin studi ini. “Pengertian dasar tentang efek kesehatan dari mencerna suku dan pola makanya penting dan dibutuhkan untuk menetapkan sukun sebagai makanan pokok atau fungsional di masa yang akan datang.”

Dengan hasil studi ini, para peneliti percaya bahwa sukun bisa menjadi opsi yang menjanjikan untuk meningkatkan ketahanan makanan di seluruh dunia. Buah ini juga bisa menjadi pilihan yang lebih sehat dibandingkan mengonsumsi gandum, karena menyediakan lebih banyak serat dan nutrisi penting.

“Secara keseluruhan, studi-studi ini mendukung penggunaan sukun sebagai bagian dari pola makan yang sehat, dan dengan nutrisi seimbang,” kata Lou. “Tepung yang diproduksi dari sukun adalah bebas gluten, memiliki glycemic index rendah, penuh dengan nutrisi dan pilihan protein yang lengkap untuk makanan modern.”

FYI, menurut Departemen Pertanian Hawaii, 100 gram sukun mengandung 4 gram protein dan lebih dari dari 5 gram serat. Tidak hanya itu, buah sukun juga mengandung nutrisi penting seperti magnesium dan potassium serta menyediakan carotenoid seperti lutein dengan glycemic index rendah.

Selanjutnya: Ini mengapa kamu tidak perlu terobsesi dengan superfoods.

error: Konten dilindungi !!