Ternyata, Ini Karakter yang Paling Diidamkan dari Seorang Pasangan!

happy couple | | Ternyata, Ini Karakter yang Paling Diidamkan dari Seorang Pasangan!
Foto: www.shutterstock.com

Karakter utama apa yang kamu inginkan dari seorang pasangan? Bukan—bukan hanya sekadar pasangan ke kondangan atau terlihat serasi di Instagram, melainkan dari seseorang yang dengannya kamu akan sehidup semati, susah-senang bersama, gendut-kurus tetap cinta, kaya-miskin tidak akan akan berpisah. Alias, pasangan jangka panjang! Nah, karakter apa yang kamu idamkan ada di dalam diri mereka? Tunggu dulu—jangan jawab dulu, ya. Tahan sebentar.

Sebuah penelitian terbaru dari Universitas Swansea di Inggris, menyimpulkan bahwa karakter utama yang diinginkan oleh baik pria dan wanita dari pasangan/belahan jiwa mereka adalah (tolong, tabuhan drum dan banjonya)… kebaikan hati. Yep, kesimpulan ini didapat oleh para peneliti dengan melibatkan 2.700 mahasiswa dari lima negara yang berbeda. Oh, sekali lagi: karakter ini diidamkan baik oleh perempuan maupun laki-laki dari pasangan hidup mereka.

Ah, ini pasti akan berbeda antara budaya “barat” dan “timur”! Mungkin begitu tanggapan sebagian orang. Nuh-uh. Studi yang diterbitkan di Journal of Personality ini membandingkan preferensi para mahasiswa dari dua negara yang dianggap sebagai representasi budaya “timur” (Singapura dan Malaysia) dan tiga negara yang merupakan simbol “barat” (Australia, Norwegia dan Inggris). Hasilnya? Yah itu tadi, kebaikan hati adalah daya tarik dan karakter utama yang paling diinginkan dari seorang pasangan jangka. Di urutan kedua, sebagian besar pria mementingkan keatraktifan fisik, sementara para perempuan memilih kestabilan finansial. Ini ada hubungannya dengan teori evolusi psikologi: pria menginginkan pasangan subur agar memiliki keturunan, sementara wanita memprioritaskan pasangan dengan status sosial karena menyadari bahwa membesarkan anak itu butuh duit!

Oh, bagaimana dengan syarat ‘pokoknya, dia harus humoris?’ Tetap penting, tetapi menurut Andrew G. Thomas, peneliti dan dosen senior di Fakultas Psikologi, Universitas Swansea, sifat humoris merupakan sebuah prioritas bagi grup dari budaya Barat, dan tidak begitu krusial bagi budaya Timur. “Setelah merenungkannya, saya pikir itu karena karena beberapa sifat termasuk seperti religiusitas dan kesucian lebih penting bagi budaya Timur daripada Barat,” jelasnya kepada TIME.

Kesimpulannya: baik bagi Timur dan Barat, kebaikan hati adalah faktor utama! Artinya, ini kabar baik untuk semua orang! Pasalnya, setiap orang yang sedang mencari jodoh akan bisa semakin fokus lagi untuk menjadi orang yang lebih baik, sembari mencari duit dan mempercantik diri! Well, sejujurnya dengan kondisi perpolitikan dan media sosial seperti sekarang ini, sepertinya itu memang karakter yang perlu dimiliki setiap orang—entah dia sedang mencari pasangan hidup, sudah menikah atau memilih singel selamanya.

Bagaimana menurutmu, apakah “kebaikan hati” adalah faktor utama memilih seseorang menjadi pasangan hidup-sampai mati? Atau, faktor keuangan dan humoris yang lebih penting?

error: Konten dilindungi !!