11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren

warna matcha
Foto: Istimewa

Kamu pecinta warna matcha?

Matcha tidak hanya populer untuk minuman, namun juga bisa menjadi warna yang cantik untuk pakaian.

Pakaian warna matcha sering dipilih banyak perempuan untuk dipakai sehari-hari. Pasalnya, warna tersebut terkesan kalem, sehingga akan membuat pemakainya terlihat segar dan stylish.

Bagi kamu yang ingin mencoba outfit warna matcha, berikut rekomendasi dari LIMONE yang bisa kamu coba.

Padukan dengan Bawahan Putih

Padukan dengan Bawahan Putih | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.hijab-style.com

Jika kamu memakai atasan warna matcha, maka akan cocok dipadukan dengan bawahan warna putih.

Kamu bisa menggunakan celana jeans, celana kulot, maupun rok. Penampilan seperti ini bisa dipakai saat ke kampus, kantor, atau sekadar hang out.

Pakai Sweater Warna Matcha

Pakai Sweater Warna Matcha | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.pinterest.com/Glamour

Ketika ingin memakai pakaian yang cukup tebal untuk menghangatkan tubuh, maka kamu bisa memakai sweater warna matcha. Warna ini akan membalut tubuh dengan baik.

Kamu bisa menggunakan sweater matcha dengan celana warna hitam, putih, ataupun cokelat. Kamu juga bisa menambahkan item lain, seperti beanie hat atau sling bag.

Coba Coat Matcha yang Kalem

warna matcha
Foto: www.thread.com

Selain sweater, kamu juga bisa memakai coat warna matcha di musim dingin. Kamu bisa menggunakan blus atau kemeja warna putih, krem, maupun hitam. Ini akan menjadi penampilan yang sempurna, apalagi ketika dipakai saat bekerja.

Pakai Rok Matcha untuk Tampil Feminin

Pakai Rok Matcha untuk Tampil Feminin | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.mynameislovely.com

Selain atasan, kamu bisa memakai rok warna matcha. Penampilan kamu akan tampak sempurna jika dipadukan dengan blus, kaus, atau kemeja.

Kamu bisa menggunakan atasan warna netral, seperti krem atau putih. Namun, jika ingin tampil lebih cerah, maka bisa menggunakan kemeja warna pink atau biru.

Tampil Serba Matcha

warna matcha
Foto: www.pinterest.com/Harpers Bazaar

Ingin tampil beda? Tidak ada salahnya untuk menggunakan warna matcha dari atasan hingga bawahan. Ini akan menjadi outfit yang keren dan tidak biasa.

Namun, jika tidak ingin semuanya warna matcha, maka bisa memasukkan item lain, seperti tank top atau sneakers putih, maupun tas warna cokelat atau hitam.

Pilih Gaun Matcha yang Elegan

Pilih Gaun Matcha yang Elegan | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.cherylshops.net

Ketika ingin menghadiri acara semi formal atau formal, tentu ingin menggunakan outfit yang sempurna. Maka dari itu, kamu bisa menggunakan gaun warna hijau ini.

Gaun yang kamu pakai akan membalut tubuh dengan indah, apalagi jika gaun tersebut dipakai pada saat acara outdoor.

Untuk membuat penampilan kamu lebih sempurna, bisa menggunakan aksesoris seperti kalung atau anting, serta rambut yang ditata model hair bun atau curly rambut bagian bawah. Tambahkan hak tinggi untuk membuat kaki kamu terlihat jenjang.

Tampil Segar dengan Hijab Matcha

warna matcha
Foto: www.hijabclothes.com

Bosan memakai hijab warna putih atau hitam? Maka, saatnya kamu mengubah penampilan dengan menggunakan hijab warna hijau ini. Warna ini akan membuat kamu terlihat lebih segar dan menarik.

Untuk padu padan dengan hijab warna ini tidaklah sulit, kamu bisa menggunakan atasan warna putih, sementara untuk bawahannya bisa menggunakan rok plisket atau celana kulot warna hijau.

Bergaya ala Cewek Korea Selatan

Bergaya ala Cewek Korea Selatan | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.pinterest.com/Who What Wear

Korea Selatan kini sering menjadi kiblat fesyen banyak orang, termasuk perempuan Indonesia. Jika kamu ingin sesekali bergaya ala cewek-cewek Korea Selatan, maka bisa menggunakan pakaian warna hijau ini.

Ada berbagai jenis fesyen yang dapat dicoba. Seperti menggunakan gaun matcha motif bunga, memadukan pinafore dress dengan blus putih atau kaus hitam, dan rok mini motif kotak-kotak dengan kaus polos.

Ini akan menjadi penampilan yang sempurna ketika kamu jalan-jalan ke pantai atau ke taman bunga.

Pakai Overall Warna Matcha

warna matcha
Foto: www.compulsiveseamstress.com

Overall menjadi salah satu item yang tidak akan ketinggalan zaman. Pasalnya, ada berbagai inspirasi menggunakan overall dengan berbagai item lain. Kamu bisa menggunakan overall warna matcha dengan blus atau kaus.

Jika ingin tampil lebih santai, maka bisa menggunakan sandal. Tambahkan item lain seperti topi, kalung, hingga kacamata hitam. Dengan begitu, OOTD kamu akan terlihat sempurna.

Tampil Nyaman dengan Sepatu

Tampil Nyaman dengan Sepatu | | 11 Outfit Warna Matcha Untuk Tampil Keren
Foto: www.pinterest.com/Hello Fashion Blog

Ketika ingin pergi ke kampus, kantor, atau jalan-jalan seharian, pastinya ingin memakai alas kaki yang nyaman digunakan dan tidak bikin sakit.

Oleh karena itu, kamu bisa memakai sepatu supaya bisa bergerak dengan bebas dan terkesan lebih santai.

Sepatu juga menjadi item untuk menunjang penampilan. Kamu bisa menggunakan sneakers dengan crew sock untuk tampil ala cewek Korea Selatan, high top Converse, boots, maupun memakai sneakers untuk tampil sporty.

Kamu bisa memadukan sepatu dengan pakaian warna matcha. Dengan begitu, OOTD kamu akan terlihat lebih menarik.

Gunakan Bandana Warna Matcha

warna matcha
Foto: www.pinterest.com/The Silk Sneaker

Bandana sering menjadi pilihan banyak wanita untuk membuat penampilan terkesan lebih feminin dan cantik. Kamu dapat menggunakan bandana warna matcha dengan berbagai pilihan pakaian.

Agar membuat penampilan semakin menarik, maka bisa menyisahkan sedikit rambut bagian depan atau poni untuk membingkai wajah kamu. Selain menggunakan bandana, kamu bisa menggunakan scarf untuk mengikat rambut.

error: Konten dilindungi !!