7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak

tips mendekorasi kamar anak
Foto: www.gettyimages.com

Ah, mendekor kamar anak memang bikin senang apalagi jika kamu memiliki segudang ide untuk membuatnya cantik. Namun, eits… jangan lupa kalau ruangan tersebut akan dipugar (baca: dekorasi ulang) lagi dalam dua tiga tahun ke depan. Jadi, ada baiknya menahan diri dan dompet. Di bawah ini adalah prinsip mendekorasi kamar anak tanpa membuat tabunganmu habis. Lakukan tips ini, maka kamar si kecil akan tetap membuat setiap orang yang melihatnya waaah dan wooow.

Selaraskan dengan Dekorasi Seluruh Rumah

Rattan Satree Bench | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
@milandbay – Rattan Satree Bench

Menyelaraskan dekorasi kamar anak dengan ruangan rumah lain akan membuatmu tidak perlu berpikir ekstra keras mencari ide baru. Jika ada furnitur atau pernak-pernik di ruangan lain yang tidak digunakan, silakan membawanya ke ruangan anak. Tidak hanya menghemat, tapi juga membuat dekorasi rumah serasi.

Gunakan Warna-warna Netral dan Dekor Minimalis

wallpaper | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
Interior DIY – Graphic Sticker Refreshing Tree

Kamar bayi dan anak tidak akan selamanya menjadi kamar anak, jadi hindari menghabiskan terlalu banyak duit untuk dekor yang “terlalu biru” atau “terlalu merah muda”. Menghiasinya dengan pernak-pernik netral akan membuat hidupmu lebih mudah ketika anak pindah kamar atau ruangan tersebut beralih fungsi (kantor, gudang). Minimalis juga cantik saat diterapkan di kamar si kecil. .

Beli Boks Bayi dengan Harga Wajar

baby | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
Moi Moi – Baby Box Kayu

Mungkin memang bikin bangga jika memiliki boks bayi dari desainer ternama—tapi biasanya harganya lumayan mahal. Dan bayi akan bertambah besar, sehingga boks itu akan menjadi sia-sia. Untungnya, ada banyak pilihan boks bayi dengan desain cantik dan harga bersahabat. Jadi, sebelum memutuskan membeli boks bayi puluhan juta, coba cari dulu alternatif lain yang lebih sesuai dengan kondisi keuangan. Ohya, pilih boks bayi yang 3-in-one (yang bisa ditransformasi menjadi kasur balita) atau multifungsi.

Tambahkan Furnitur Multifungsi

rocking chair | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
Fabelio – Kursi Goyang Hanson

Misalnya: tidak hanya kursi biasa, tapi kursi yang bisa kamu pakai untuk bersantai dan meninabobokan si kecil. Yep, kursi goyang adalah salah satu furnitur yang tepat. Atau, built-in wardrobe yang bisa gunakan untuk menyimpan baju, mainan, popok, dan perlengkapan kamar lainnya.

Gunakan Pernak-pernik dari Bahan Natural

keranjang rotan | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
@selasarsesatu – Keranjang Rotan

Beruntunglah kita yang tinggal di Indonesia karena tidak akan sulit mencari pernak-pernik yang terbuat dari serabut, anyaman atau rotan, misalnya. Tidak hanya harganya yang cukup terjangkau, tapi menyulap ruangan anak menjadi memakau.

Hiasi dengan Gambar-Gambar Hewan

wall art | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
Petra Studio Art – Welcome Peeps Sign

Salah satu yang membuat kamar si kecil menggemaskan: gambar-gambar hewan. Tidak perlu mencari yang mahal atau terlalu besar. Hiasan dinding dengan ukuran lebih kecil juga tak kalah bagusnya.

Tambahkan Tanaman Hidup

standing planters | | 7 Prinsip Penting Mendekorasi Kamar Anak
@growandgrowid.catalog – Standing Planters Segitiga

Tips mendekorasi kamar anak yang terakhir ini tidak kalah penting: tanaman hidup. Prinsipnya begini: jika kamu habis akal dan tidak tahu hiasan apa yang bisa membuat kamar anak cantik, tambahkan detail ini. Harganya terjangkau, tapi memberikan efek mahal ke seluruh ruangan. Di samping itu, menjadikan kamar anak nyaman, tenang dan ketika tanaman itu tidak dibutuhkan di sana, tinggal dipindahkan ke ruangan lain.

Dan ini bahan contekan jika kamu ingin mendekorasi ulang rumah.

error: Konten dilindungi !!