Wajib Baca: 7 Novel Romantis Indonesia Terbaik

rekomendasi novel romantis indonesia
Foto: Istimewa

Ada banyak genre novel yang menjadi pilihan untuk kamu baca, salah satunya adalah novel romantis Indonesia.

Novel jenis ini mampu menggetarkan hati pembaca dan ikut dibuat senyum-senyum sendiri dengan perjalanan kisah cinta unik antara pemeran utama.

Untuk itu, LIMONE telah merangkum tujuh cerita novel romantis Indonesia yang wajib kamu baca.

Dear Nathan | Erisca Febriani

Dear Nathan Erisca Febriani | | Wajib Baca: 7 Novel Romantis Indonesia Terbaik
Foto: www.goodreads.com

Siapa sih yang tidak kenal Nathan? Cowok yang punya sifat nakal namun sangat menghargai perempuan ini, sukses mencuri hati banyak orang.

Tidak hanya terbit dalam bentuk novel romantis Indonesia, namun Dear Nathan juga diangkat ke layar lebar, lho!

Cerita ini memiliki trilogi, yakni Dear Nathan, Dear Nathan Hello Salma, dan Dear Nathan Thank You Salma.

Dear Nathan berfokus pada pertemuan dan kedekatan Nathan dengan Salma si gadis kaku. Selain itu, juga menceritakan hubungan Nathan dan keluarganya yang kelam.

Dear Nathan Hello Salma bercerita tentang hubungan Nathan dan Salma yang berakhir, serta Salma yang harus gap year dan mendapat tekanan dari ayahnya untuk masuk kuliah di jurusan yang tidak ia inginkan.

Pada cerita ini, lebih fokus mengenai masalah mental yang dialami banyak orang.

Sedangkan Dear Nathan Thank You Salma berlatar kehidupan anak kuliahan. Meski beda kampus, tapi tidak menyurutkan kisah asmara Nathan dan Salma.

Selain itu, cerita ini juga mengangkat pelecehan seksual yang dialami oleh teman kampus Nathan. Tidak mudah untuk berjuang demi mendapat keadilan bagi korban pelecehan.

Dilan | Pidi Baiq

rekomendasi novel romantis indonesia
Foto: www.goodreads.com

Sama seperti Nathan, karakter Dilan yang merupakan anak geng motor, sukses membuat para perempuan baper dengan tingkahnya. Ceritanya yang unik, membuat novel Dilan laku di pasaran hingga dibuat film.

Novel pertama adalah Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990. Cerita ini mengisahkan Dilan yang jatuh cinta dengan Milea, siswi pindahan dari Jakarta. Kota Bandung menjadi saksi kisah cinta ala anak SMA pada zamannya.

Novel kedua yakni Dilan Bagian Kedua: Dia Adalah Dilanku Tahun 1991. Cerita ini merupakan lanjutan dari kisah sebelumnya, di mana hubungan Dilan dan Milea menjadi rumit karena Dilan dipilih menjadi ketua geng motor.

Pada bagian ketiga, ada Milea: Suara Dari Dilan. Cerita ini akan menjawab berbagai pertanyaan dari dua novel sebelumnya, seperti awal mula Dilan tahu Milea, hingga kasus geng motor Dilan.

Pada tahun 2021, Pidi Baiq mengeluarkan novel Ancika: Dia yang Bersamaku Tahun 1995.

Novel romantis Indonesia ini menjelaskan bahwa ada seorang perempuan bernama Ancika yang merupakan kekasih Dilan. Kisah cinta mereka dibeberkan pada novel ini.

Mariposa | Luluk HF

Mariposa Luluk HF | | Wajib Baca: 7 Novel Romantis Indonesia Terbaik
Foto: www.goodreads.com

Novel romantis Indonesia karangan Luluk HF ini menjadi novel best seller yang sudah dibaca banyak orang.

Novel ini menceritakan seorang siswi SMA bernama Acha yang mempunyai sifat manja dan keras kepala. Sementara itu, ada Iqbal yang merupakan cowok cuek.

Acha berusaha untuk meluluhkan hati Iqbal yang seperti bongkahan es. Beragam cara ia lakukan meski tidak mendapat balasan baik dari Iqbal.

Septihan | Poppi Pertiwi

Septihan Poppi Pertiwi | | Wajib Baca: 7 Novel Romantis Indonesia Terbaik
Foto: www.goodreads.com

Novel romantis Indonesia ini menceritakan kisah asmara dua remaja SMA bernama Septian dan Jihan.

Septian merupakan cowok pintar dan pendiam, sementara Jihan adalah cewek yang sangat cantik dan aktif.

Siapa sangka, Jihan menaruh rasa kepada Septian dan berusaha agar cowok itu menyukainya.

Namun, Septian justru memberikan sebuah syarat yang harus Jihan penuhi supaya bisa menjadi pacarnya.

Dikta dan Hukum | Dhia’an Farah

rekomendasi novel romantis indonesia
Foto: www.goodreads.com

Cerita ini berawal dari Alternate Universe atau AU di akun Twitter @Kejeffreyan yang sangat viral hingga diangkat menjadi novel dan web series.

Novel romantis Indonesia ini menceritakan seorang cowok bernama Dikta yang menjadi mahasiswa tingkat akhir jurusan Hukum. Sementara itu, ada Nadhira yang merupakan anak SMA yang cukup malas dan banyak mau.

Mereka menjadi dekat karena kedua orang tua mereka akrab. Dikta digambarkan sebagai cowok dingin namun perhatian dengan Nadhira. Hal itulah yang membuatnya menyimpan rasa kepada Nadhira.

Cerita ini menjadi unik karena Dikta menulis pasal-pasal hukum yang berlaku hanya untuk dirinya dan Nadhira.

Heartbeat | Jealoucy

Heartbeat Jealoucy | | Wajib Baca: 7 Novel Romantis Indonesia Terbaik
Foto: www.goodreads.com

Novel romantis Indonesia selanjutnya adalah karya dari Jealoucy.

Novel ini menceritakan seorang cewek bernama Seraphine atau Fina yang diperlakukan keluarganya seperti orang asing. Perlakuan itu sangat berbanding terbalik dengan Fani, saudara kembarnya.

Maka dari itu, Fina lebih menghabiskan waktu bermain di luar. Sementara itu ada Elang Skarsgard, seorang cowok yang memiliki kemampuan istimewa pada indra pendengarannya.

Pertemuan tidak sengaja dengan Elang membuat Fina terjebak oleh perasaannya. Ia pun tidak peduli dengan nyawanya yang sedang terancam.

Revered Back | Inggrid Sonya

rekomendasi novel romantis indonesia
Foto: www.goodreads.com

Novel nvel romantis Indonesia karya Inggrid Sonya menceritakan tentang Jana yang berusaha melakukan apapun agar Dimi melihatnya. Kedua orang itu seperti seperti bayangan dan benda yang tidak terpisah namun juga tidak bisa bersama.

Hingga suatu ketika, hadir seorang cowok bernama Cakra. Jana mundur pada perasaannya dari Dimi dan memilih Cakra.

Cakra seakan menjadi pelindung yang selalu mengerti Jana meski ia memiliki hidup yang kelam.

error: Konten dilindungi !!