11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu

arti nostalgia
Foto: Istimewa

Sebuah pertanyaan: Apa yang biasa kamu lakukan untuk menghabiskan waktu di akhir pekan? Jika jawabannya membaca novel, maka selamat karena kamu berada di laman yang tepat. Selain menambah pengetahuan, tidak jarang buku cerita ini juga membuatmu merasakan arti nostalgia dengan jalan ceritanya.

Berikut 11 bacaan populer yang bisa membuatmu flashback ke masa lalu.

Are You There God? It’s Me, Margaret | Judy Blume

arti nostalgia
Foto: www.amazon.co.uk

Bagi Margaret, sangat sulit untuk menemukan seseorang yang dapat mengerti perasaannya. Padahal menjelang puber, ia memiliki berbagai keluh kesah terkait laki-laki, sekolah, bahkan orang tuanya sendiri.

Karena tidak memiliki siapa pun yang dapat memahaminya, akhirnya Margaret memutuskan untuk mengobrol dengan Tuhan.

Ia menyampaikan segala sesuatu yang ada di pikirannya, dan juga selalu bertanya tentang hal-hal yang tidak diketahuinya.

Margaret berharap bahwa Tuhan mau memberikan jawaban terkait hal-hal tersebut. Ketika membaca buku ini, kamu pun akan merasakan arti nostalgia masa remaja dulu.  

Beezus and Ramona | Beverly Cleary

Beezus and Ramona Beverly Cleary | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.goodreads.com

Bagi kebanyakan orang, memiliki adik perempuan merupakan hal yang paling menyenangkan. Namun hal ini ditentang oleh Beezus, karena ia tidak pernah membayangkan akan mempunyai adik seperti Ramona.

Sebab Ramona benar-benar memiliki tingkah yang unik. Ia selalu mengambil satu gigitan dari setiap apel yang ada di dalam kotak buah.

Selain itu, Ramona juga secara diam-diam mengundang 15 anak untuk pesta di rumahnya. Gadis kecil itu selalu membuat masalah yang membuatnya menjadi pusat perhatian. Beezus pun juga harus selalu menyelesaikan masalah yang dilakukan oleh adiknya itu.

Tales of a Fourth Grade Nothing | Judy Blume

Tales of a Fourth Grade Nothing Judy Blume | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.goodreads.com

Peter Hatcher merupakan seorang anak laki-laki berusia sembilan tahun. Ia sangat frustasi dengan perilaku mengerikan dari saudara laki-lakinya yang berusia dua tahun, yakni Farley Drexel.

Soalnya Drexel sering mengganggu kura-kura peliharaan Petter yang diberi nama Dribble.

Tak hanya itu, Drexel juga melakukan hal-hal yang berlebihan, seperti mogok makan, hingga mematahkan gigi depannya sendiri.

Namun kejadian yang paling membuat Peter murka adalah ketika Drexel menelan kura-kura kesayangannya. Ketika saudaranya dilarikan ke rumah sakit, hewan menggemaskan itu telah mati di perut Drexel.

Wrinkle in Time | Madeleine L’Engle

arti nostalgia
Foto: www.amazon.com

Meg Murry dan adiknya, Charles Wallace, berusaha untuk menemukan sang ayah yang menghilang.

Masalahnya, ayahnya merupakan ilmuwan yang telah hilang bertahun-tahun. Untungnya ada teman baru mereka bernama Calvin O’Keefe yang bersedia untuk membantu.

Di perjalanan, mereka bertemu dengan tiga wanita misterius, yakni Mrs. Whatsit, Mrs. Who, dan Mrs. Which yang memiliki kemampuan sihir. Akhirnya Meg, Charles, dan Calvin pun menempuh perjalanan panjang sesuai dengan arahan dari tiga penyihir.  

From the Mixed – Up Files of Mrs. Basil E. Frankweiler | E.L. Konigsburg

arti nostalgia
Foto: www.amazon.co.uk

Kisah Claudia Kincaid mungkin akan membuatmu ikut merasakan arti nostalgia. Sebab, gadis berusia 12 tahun ini memutuskan untuk melarikan diri dari rumahnya, karena ia berpikir bahwa orang tuanya tidak menghargainya.

Bersama dengan saudara laki-lakinya yang bernama Jamie, mereka bersembunyi di Metropolitan Museum of Art.

Claudia memilih Jamie sebagai teman melarikan diri karena laki-laki itu telah menyimpan semua uangnya. Mereka pun melakukan perjalanan dengan bantuan kartu tiket kereta dewasa yang ditemukan di keranjang sampah.

The Phantom Tollbooth | Norton Juster

The Phantom Tollbooth Norton Juster | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.goodreads.com

Selain dapat membuatmu merasakan arti nostalgia, dongeng klasik ini juga penuh akan pesan yang dapat memotivasi pembaca.

Mengisahkan tentang Milo, seorang anak laki-laki yang selalu merasa bahwa kehidupannya sangat membosankan dan tidak menarik. Sehingga ia lebih sering menghabiskan waktu di kamarnya tanpa melakukan apa pun.

Suatu hari, Milo menemukan sebuah paket yang berisi pintu dan dilengkapi dengan peta. Merasa tertantang dengan hadiah tersebut, akhirnya Milo mengemudikan mobil mainannya dan memasuki pintu tersebut.

Tak disangka, ternyata anak laki-laki ini pun tiba di dunia baru yang sangat menarik.

Hatchet | Gary Paulsen

Hatchet Gary Paulsen | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.goodreads.com

Brian Robenson merupakan seorang laki-laki berusia 13 tahun. Ketika melakukan perjalanan untuk mengunjungi ayahnya, pilot dari pesawat yang ditumpanginya harus mengalami serangan jantung.

Brian pun mencoba untuk mendaratkan pesawat, hingga akhirnya berhasil mendarat di sebuah danau dekat hutan.

Kejadian itu pun membuat Brian harus bertahan hidup sendiri di hutan belantara yang luas. Ia mencoba untuk membuat api unggun dan memakan apa pun yang ia temukan, mulai dari kelinci, burung, ikan, hingga buah-buahan.

The Outsiders | S.E. Hinton

The Outsiders SE Hinton | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.goodreads.com

Suatu malam, Ponyboy diserang oleh beberapa geng liar yang sangat membencinya. Jika biasanya ia mengandalkan kakak dan teman-temannya, namun di malam itu tidak ada yang bisa membantunya kecuali Johnny.

Setelah kejadian itu, Ponyboy dan Johnny bersembunyi di sebuah gereja tua. Namun anehnya, tiba-tiba terdapat kobaran api yang sangat besar di gereja tersebut.

Ponyboy juga terkejut ketika melihat Johnny yang berusaha untuk menerobos ke dalam kobaran api itu.

Watership Down | Richard Adams

arti nostalgia
Foto: www.amazon.co.uk

Sekelompok kelinci baru saja memutuskan untuk meninggalkan komunitasnya. Mereka ingin mencari kehidupan yang lebih baik.

Dipimpin oleh Hazel dan adiknya yang bernama Fiver, para kelinci ini nekat untuk pergi dan membawa beberapa kelinci lain yang bersedia untuk ikut. Mereka harus melewati berbagai macam rintangan untuk mendapatkan tempat tinggal yang baru.

Tak berhenti sampai di situ, sekelompok kelinci ini juga harus bertemu dengan musuh dan kawan yang saling berdatangan. Perjalanan panjang yang dilakukan oleh mereka pun bisa memberikan pelajaran hidup yang berharga.

Meski sering dianggap sebagai bacaan untuk anak-anak, namun ternyata kisah mereka bisa dinikmati oleh semua kalangan.

The Westing Game | Ellen Raskin

The Westing Game Ellen Raskin | | 11 Bacaan Populer Ini Akan Membuatmu Nostalgia Ke Masa Lalu
Foto: www.amazon.com

Cerita ini berpusat pada apartemen baru yang bernama Sunset Towers. Bangunan modern ini dihuni oleh beberapa keluarga yang telah dipilih langsung oleh Samuel Westing, seorang jutawan sekaligus pemilik apartemen.

Sayangnya, Westing telah menghilang beberapa tahun yang lalu. Namun suatu malam, jasad Westing tiba-tiba ditemukan di rumahnya dekat dengan apartemen.

Seluruh penghuni apartemen pun diminta berkumpul dan dinyatakan sebagai ahli waris. Anehnya, di dalam surat wasiat, Westing menyatakan bahwa ia tidak meninggal dengan wajar.

Setiap ahli waris pun diberikan petunjuk untuk mengungkap kasus ini.

Roll of Thunder, Hear My Cry | Mildred D. Taylor

arti nostalgia
Foto: www.amazon.com

Cassie, gadis berusia sembilan tahun ini sangat akrab dengan cerita kakeknya, Logan, yang berusaha untuk membeli tanah.

Namun suatu ketika, Tuan Granger yang merupakan seorang pengusaha kulit putih menyatakan bahwa ia menginginkan tanah Logan. Ia pun melakukan segala cara untuk memaksa keluarga Logan untuk menjual tanah tersebut.

Namun keluarga Logan masih ingin mempertahankan tanah tersebut. Sayangnya, masalah tidak berhenti sampai di situ.

Suatu hari, mama Cassie tiba-tiba kehilangan pekerjaannya. Keadaan juga menjadi lebih buruk ketika ayahnya mengalami kecelakaan dan membuatnya tidak dapat bekerja.

error: Konten dilindungi !!