Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik

merangkai bunga
Foto: www.rawpixel.com

Bunga menjadi salah satu hiasan yang paling sering digunakan untuk dekorasi ruangan. Pasalnya, dengan hanya menambahkan satu vas bunga saja, voilà… ruangan langsung asri! Namun sejujurnya tidak semua orang memiliki bakat lahir merangkai bunga. Merangkai bunga memang susah-susah-gampang.

Namun jangan khawatir! Setelah membaca artikel ini, dijamin kamu akan menjadi mahir dalam merangkai bunga, baik bunga kering atau bunga hidup. Silakan menepuk dada dan memuji diri sendiri, karena kamu memang pantas menerimanya setelah bekerja keras dan fokus mempercantik rumah. Berikut enam cara merangkai bunga yang bisa menjadi inspirasi untuk menambah keindahan ruangan.

Prinsip Merangkai Bunga

merangkai bunga 7 | | Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik
Foto: www.rawpixel.com

Tak hanya dilakukan oleh profesional, ternyata kamu juga bisa merangkai bunga dengan baik dan benar.

Tentukan konsep rangkaian

Untuk merangkai bunga, hal pertama kali yang perlu kamu lakukan adalah menentukan konsep yang rangkaian yang akan dibuat. Biasanya kamu dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan, apakah rangkaian bunga akan ditempatkan pada acara formal atau hanya untuk menambah dekorasi ruangan.

Pilih jenis bunga

Baik itu bunga hidup, bunga kering, atau bunga artifisial, kamu perlu memilih jenis bunga yang akan digunakan. Biasanya rangkaian bunga hidup akan terlihat sangat indah karena bisa menambah warna dan daya tarik.

Namun, bunga kering juga bisa menjadi pilihan sempurna untuk dekorasi ruangan. Begitupun dengan bunga tiruan atau palsu yang bisa melengkapi keindangan ruangan. Jika kamu menyukai ketiganya, maka cobalah untuk mengombinasikan ketiga jenis bunga tersebut.

Sesuaikan perpaduan warna bunga dengan konsep

Sesuaikanlah jenis dan warna bunga dengan konsep yang telah dipilih. Jika tema ruangan adalah monokrom, maka kamu bisa menggunakan bunga yang bernuansa putih dan hitam. Namun jika dekorasi ruangan full color, pastikan kamu memilih bunga berwarna pastel dan mencolok.

Pilih vas

Pemilihan vas juga menjadi salah satu langkah penting dalam merangkai bunga. Vas bunga yang terbuat dari kaca dapat menampilkan kesan yang elegan. Apalagi jika ruangan memang memiliki dekorasi yang mewah.

Selain itu, berbagai ukuran vas juga perlu kamu perhatikan. Untuk diletakkan pada sudut ruangan, maka kamu bisa menggunakan vas bunga besar. Sementara vas berukuran kecil bisa kamu letakkan di atas meja.

Potong tangkai bunga sesuai ukuran vas

Selanjutnya, rapikan bunga dengan memotong daun dan duri yang ada di tangkainya. Kemudian, kamu bisa memotong tangkai bunga sesuai dengan konsep yang digunakan. Yang terpenting, pastikan kamu memotong ukuran tangkai tidak kurang dari tinggi vas.

Tata bunga

Kini saatnya merangkai bunga yang telah rapi terpotong. Kamu bisa meletakkan bunga berukuran besar di tengah-tengah, lalu tambahkan bunga yang berukuran lebih rendah di pinggirnya. Pastikan kamu mengikat rangkaian bunga dengan kawat atau lem kertas agar tetap rapi selama berada di vas atau pun ketika digantung pada dinding.

Berbagai Cara Merangkai Bunga

merangkai bunga
Foto: www.unsplash.com

Untuk mendapatkan suasana yang estetik, merangkai bunga untuk dijadikan hiasan rumah pun menjadi hal yang bisa kamu coba.

Letakkan ke dalam vas besar

merangkai bunga
Foto: www.pinterest.com/The Happy Housie

Meletakkan rangkaian bunga ke dalam vas besar menjadi salah satu cara untuk menarik perhatian. Apalagi jika kamu memilih vas dengan memiliki warna yang kontras dengan warna bunga. Jika kamu memilih untuk merangkai bunga kering yang kecokelatan, maka pasangkan dengan vas putih berukuran besar.  Susunlah semua ukuran bunga dengan sejajar agar terlihat lebih rapi.

Setelah dirasa pas, maka simpan vas pada sudut ruangan, baik itu di ruang tamu atau pun ruang keluarga.

Biarkan berantakan

merangkai bunga
Foto: www.pinterest.com/Madelon Leenhouts

Jika kamu memiliki berbagai macam jenis bunga kering dan kesulitan untuk merangkainya, maka letakkan seluruh bunga dengan bentuk yang acak. Meski terlihat berantakan, namun hal ini dapat menambah estetika dan terkesan lebih alami.

Ketika kamu ingin mencobanya, maka cobalah untuk menaruh rangkaian bunga ke dalam vas yang lebih kecil. Lalu letakkan di atas meja sebagai hiasan.

Gantung dengan tali

merangkai bunga 3 | | Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik
Foto: www.pinterest.com/Tres Jolie Weddings

Sesungguhnya untuk merangkai bunga, kamu tidak harus selalu meletakkannya di dalam vas. Agar lebih menarik, cobalah untuk memanfaatkan seutas tali sebagai tempat untuk menggantung bunga. Kemudian gantunglah bunga dengan posisi terbalik dan beri jarak sekitar 20 cm pada setiap rangkaian bunga. 

Pastikan kamu tidak menggantung satu per satu bunga, karena hal tersebut akan membuatnya dinding terlihat lebih kosong.

Gunakan gantungan kayu

merangkai bunga 4 | | Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik
Foto: www.pinterest.com/Bee Happy Floral Co.

Untuk menambah estetika ruangan, kamu bisa memanfaatkan tangkai kayu kering untuk menggantung rangkaian bunga. Pasalnya, menambahkan aksen kayu pada ruangan akan membuatnya menjadi lebih menarik.

Jangan lupa tambahkan vas bening berukuran sedang untuk mempercantik ruangan. Selain itu, kamu juga bisa mengombinasikan hiasan bunga kering dengan bunga segar agar lebih natural.

Letakkan di atas rak

merangkai bunga 5 | | Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik
Foto: www.pinterest.com/Overstock

Jika rak atau buffet di rumahmu masih terdapat ruang yang kosong, maka kini saat yang tepat untuk meletakkan rangkaian bunga di atasnya. Pastikan kamu menggunakan vas berukuran kecil, lalu susun dan masukkan beberapa bunga kesukaanmu.

Tak hanya satu buah vas, kamu juga bisa meletakkan beberapa bentuk vas dengan jenis bunga yang berbeda-beda. Agar tidak tertutupi, pastikan bunga yang terlihat pendek disimpan di bagian depan.

Jadikan hiasan pintu

merangkai bunga 6 | | Bingung Merangkai Bunga? Ikuti Tips Ini Agar Rumah Makin Cantik
Foto: www.pinterest.com/StoneGable

Untuk tampil lebih unik, kamu juga bisa merangkai bunga dan meletakkannya pada pintu kamar. Jika kamu tertarik dan ingin mencobanya, maka cukup gunakan tali rami dan papan kayu kecil.

Ikatlah satu jenis bunga kering menjadi sebuah kumpulan dengan tali rami. Selanjutnya, kamu bisa menambahkan jenis bunga atau warna lain untuk ditempelkan di sebelahnya.

error: Konten dilindungi !!