8 Manfaat Saffron Yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh

manfaat saffron bagi kesehatan perempuan
Foto: www.freepik.com

Saffron merupakan salah satu rempah termahal di dunia yang berasal dari bunga Crocus sativus. Meski membutuhkan tenaga untuk memproduksi dan memanennya, namun ada banyak manfaat saffron bagi kesehatan.

Mulai dari meningkatkan suasana hati hingga menjaga memori pada otak, masih ada beragam manfaat saffron bagi kesehatan. Terus gulir artikel ini sampai habis  untuk mengetahui lebih lanjut terkait dampak baik dari bunga saffron.

8 Manfaat Saffron bagi Kesehatan

8 manfaat saffron bagi kesehatan | | 8 Manfaat Saffron Yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh
Foto: www.canva.com

Ini sederet manfaat saffron bagi kesehatan yang perlu kamu ketahui:

Memiliki antioksidan yang kuat

Selain harganya yang mahal, ternyata manfaat saffron adalah sebagai sumber berbagai senyawa tanaman yang baik, termasuk antioksidan yang melindungi sel dari radikal bebas.

Antioksidan yang terkandung di dalam saffron di antaranya adalah:

  • Crocin
  • Crocetin
  • Safranal
  • Kaempferol

Crocin dan crocetin merupakan pigmen karotenoid yang bertanggung jawab atas warna merah pada bunga saffron. Senyawa-senyawa tersebut memiliki sifat anti-depresan, dapat melindungi sel-sel otak dari kerusakan, hingga membantu menurunkan berat badan.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa antioksidan yang ada di dalam saffron dapat membantu meningkatkan suasana hati, memori, dan kemampuan belajar. Serta dapat melindungi sel-sel otak dari stres oksidatif.

Meningkatkan suasana hati

Saffron juga dijuluki sebagai rempah-rempah matahari karena memiliki warna jingga yang cerah. Selain itu, bunga yang satu ini juga membantu mencerahkan suasana hati.

Menurut ulasan dari lima penelitian, suplemen saffron secara signifikan dapat membantu mengobati gejala depresi ringan hingga sedang. Studi lain menemukan fakta bahwa mengonsumsi 30 mg saffron setiap hari, sama efektifnya dengan melakukan pengobatan konvensional untuk depresi.

Melawan kanker

Berkat kandungan antioksidan di dalamnya yang dapat membantu menetralisir radikal bebas, hal ini dapat membantu melawan penyakit kronis, salah satunya adalah kanker. Dalam sebuah penelitian, crocin atau antioksidan utama yang ada di dalam saffron dapat membuat sel kanker lebih sensitif terhadap obat kemoterapi.

Manfaat saffron bagi kesehatan ini terlihat menjanjikan. Namun dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan bahwa tanaman ini efektif untuk mengatasi masalah kesehatan yang satu ini.

Mengurangi gejala PMS

Premenstrual syndrom (PMS) biasanya akan menimbulkan gejala fisik, emosional, dan psikologis yang terjadi sebelum dimulainya periode menstruasi. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan pada wanita usia 20-45, mengonsumsi 30 mg saffron setiap hari dapat mengobati gejala PMS dengan efektif.

Sedangkan studi lain menemukan fakta bahwa hanya dengan mencium saffron selama 20 menit dapat membantu mengurangi gejala PMS seperti kecemasan dan menurunkan kadar hormon stres kortisol.

Meningkatkan libido

Ternyata saffron juga dapat bertindak sebagai afrodisiak, makanan atau suplemen yang dapat membantu meningkatkan libido. Dengan mengonsumsi 30 mg saffron setiap hari selama empat minggu, hal ini dapat meningkatkan fungsi ereksi secara signifikan.

Selain itu, analisis dari enam penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi saffron secara signifikan dapat meningkatkan fungsi ereksi, libido, dan kepuasan.

Mengurangi nafsu makan

Dalam sebuah studi yang dilakukan selama delapan minggu, wanita yang mengonsumsi suplemen saffron akan merasa kenyang lebih lama, jarang mengonsumsi camilan, dan kehilangan berat badan secara signifikan.

Meski ini menjadi kabar yang sangat baik, namun diperlukan adanya penelitian lebih lanjut untuk melihat efektivitas dari manfaat saffron bagi kesehatan.

Dapat mengurangi faktor risiko penyakit jantung

Menurut sebuah penelitian, sifat antioksidan yang terkandung di dalam bunga saffron dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah. Sehingga nantinya bisa mencegah penyumbatan pembuluh darah dan arteri.

Berkat hal tersebut, maka mengonsumsi saffron menjadi salah satu cara terbaik untuk mengurangi faktor risiko penyakit jantung.

Mudah dikonsumsi

Sebenarnya, saffron memiliki rasa dan aroma yang halus, sehingga banyak yang menambahkannya ke dalam hidangan yang gurih. Cara terbaik untuk mengeluarkan rasa unik dari saffron adalah dengan merendamnya ke dalam air panas namun tidak dalam keadaan tidak mendidih.

Belakangan ini, saffron sudah bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran, baik dalam bentuk benang atau bubuk. Namun pastikan kamu membeli produk yang asli.

Meski menjadi rempah-rempah yang mahal, namun terdapat manfaat saffron bagi kesehatan, sehingga tidak masalah jika menggunakannya dalam kadar yang cukup.

Efek Samping Saffron

efek samping saffron | | 8 Manfaat Saffron Yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh
Foto: www.canva.com

Umumnya, saffron merupakan tanaman yang aman untuk digunakan. Sebagai suplemen makanan, kamu bisa mengonsumsinya hingga 1,5 gram per hari.

Namun hanya dengan mengonsumsinya sebanyak 30 mg per hari telah terbukti cukup untuk memberikan manfaat yang baik bagi kesehatan.

Sebab jika kamu mengonsumsinya dalam jumlah yang besar, yakni sebanyak lima gram atau lebih, hal ini dapat menimbulkan efek toksik. Pada ibu hamil, ada baiknya untuk menghindari dosis saffron yang tinggi karena dapat menyebabkan keguguran.

Kesimpulan

manfaat saffron bagi kesehatan perempuan
Foto: www.canva.com

Rempah-rempah yang kaya akan antioksidan ini telah dikaitkan dengan berbagai manfaat kesehatan. Mulai dari mengatasi gejala PMS hingga membantu menurunkan berat badan.

Beruntungnya, tanaman ini juga aman untuk dikonsumsi, sehingga jangan ragu untuk menambahkannya ke dalam pengaturan pola makan dengan dosis yang cukup.

error: Konten dilindungi !!