Studi Baru: Dikelilingi Pohon Mengurangi Risiko Depresi dan Stres

manfaat pohon
Foto: www.freepik.com

Dalam sebuah studi baru yang diterbitkan di jurnal Nature, para peneliti menemukan bahwa pohon memiliki manfaat untuk kesehatan mental. Yakni, semakin banyak pohon berbaris di sebuah lingkungan, semakin sedikit obat antidepresan yang dikonsumsi penghuninya. Well, paling tidak ini terjadi Jerman.

Apa yang Dilakukan Studi Ini?

Untuk penelitian ini, tim mencari tahu antara jumlah pohon di area tertentu dan jumlah obat antidepresan yang diresepkan. Ini mengetahui apakah ruang hijau “tiap hari” bisa memberikan efek positif pada kesehatan mental.

Para peneliti ini mengamati data dari hampir 10.000 residen di satu kota Jerman untuk mendapatkan jumlah resep antidepresan dan membandingkannya dengan jumlah (dan spesies) pohon di jalan di sekitar kota. Menariknya, mereka yang memiliki pohon dalam radius 100 meter dari rumahnya cenderung lebih kecil mendapatkan resep antidepresan.

Jadi Apa Manfaat Pohon untuk Kesehatan Mental?

Lebih menarik lagi, penemuan ini makin terkonfirmasi untuk kelompok marjinal dengan status sosioekonomi rendah (yang berisiko tinggi mengalami depresi). Hasil studi ini semakin menegaskan bahwa meningkatkan jumlah area hijau di sebuah lingkungan merupakan cara mudah dan murah untuk meningkatkan kesehatan publik.

Meski begitu, peneliti belum bisa memastikan mengapa pohon di kota bisa memiliki manfaat ini. Namun ada sejumlah teori yang bisa dipakai untuk menerangkan hal ini: teori aktivitas dan restorasi psikologis.

“Stres dan fungsi atensi yang rendah merupakan faktor pemicu depresei,” kata Melissa Marselle, Ph.D., penulis utama studi ini. Penelitian sebelumnya telah menemukan penampakan pohon dan tanaman lain bisa mengurangi stres. Sementara menurut studi lain, pemandangan alam bisa meningkatkan kemampuan kognitif, terutama bagi keluarga dari sosioekonomi rendah.

Intinya, menanam pohon di area area merupakan cara efektif dan hemat untuk mengurangi level stres penghuninya. Plus, “membantu memperkecil kesenjangan kesehatan antara grup dengan status ekonomi berbeda,” kata Marselle

Satu lagi: menanam pohon baik untuk bumi. Plus, plus, plus: di masa pandemi seperti sekarang ini, kita membutuhkan segala hal murah dan mudah untuk mengurangi tekanan hidup.

Pesan moral: jika memungkinkan dan saat ini kamu sedang berpikir untuk membeli atau menyicil rumah baru, coba cari kawasan yang memiliki banyak pohon. Atau, berhubung sekarang menghabiskan lebih banyak waktu di rumah, coba tanam tumbuhan hijau di sekitar rumah.

Selanjutnya: 9 Tanaman Hias Tercantik untuk di Rumah

error: Konten dilindungi !!