14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga

thai movies | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Entah apa yang terkandung dalam film Thai, tapi sekali menonton: sepertinya akan ketagihan. Uh-uh, mulai dari drama romantisnya yang bikin hati meleleh hingga film horor yang akan membuat kita sulit tidur sendiri tujuh hari tujuh malam. Kamu sudah kehabisan ide untuk menonton film apa Netflix minggu ini? Kebetulan, ini 14 film Thai terbaik yang bisa kamu tonton sekarang juga.

Bangkok Traffic Love Story, 2009

Bangkok Traffic Love Story | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Bangkok Traffic Love Story adalah film romantis Thai yang sukses dan laris manis. Ceritanya adalah tentang Mei Li, seorang pekerja kantor yang merasa sendiri setelah semua teman perempuannya menikah. Kesedihan ini membuatnya mengalami krisis paruh baya, yang berujung pada kecelakaan mobil. 

Berbeda dengan film Thai romantis lainnya yang biasanya bercerita tentang anak sekolah, Bangkok Traffic Love Story mengisahkan kehidupan cinta orang dewasa. Dan menginspirasi bahwa tidak ada kata terlambat untuk menemukan cinta.

Bike Man, 2018

Bikeman | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Apakah kamu memiliki kehidupan ganda? Sakkarin hidup dengan berpura-pura sebagai pegawai bank, padahal aslinya dia adalah seorang pengemudi ojek. Sandiwaranya ini terancam terbongkar ketika dia bertemu Jai, teman masa kecilnya yang dia suka, dan pamannya datang bekerja di Bangkok.

Khawatir keluarganya mengetahui pekerjaan sesungguhnya, Sakkarin melalukan berbagai cara untuk menutupinya. Dijamin, film Thai ini akan membuatmu tersenyum.

The Teacher’s Diary, 2014

The Teachers Diary | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Ketika Song, seorang mantan pegulat, dianggap tidak cocok untuk mengajar di sekolah di kota, dia dikirim ke daerah pedalaman. Saat berusaha menyesuaikan diri, Song menemukan sebuah diari yang merupakan milik guru yang pernah mengajar di sana. Semakin sering membaca diari tersebut, Song jatuh cinta dengan penulisnya.

The Teacher’s Diary adalah film romantis yang cocok untuk kamu yang menginginkan sesuatu yang tidak biasa.

Best Of Times, 2009

Best Of Times | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Ini adalah film yang didaftarkan oleh Thailand untuk kategori Best Foreign Film pada Academy Award 2010. Film ini bercerita tentang seorang dokter hewan, Keng, yang setelah didakwa menyetir ketika sedang mabuk, dihukum dengan melakukan layanan masyarakat. Dia ditugaskan untuk mengajar para lansia menggunakan komputer.

Saat mengajar dia bertemu Fai, seorang arsitek dan juga cinta pertamanya. Keduanya lalu membantu sepasang lansia yang mencoba menemukan kembali cinta meski dihalangi oleh jarak dan Alzheimer’s.

Bad Genius | 2017 

Bad Genius | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Ini adalah salah satu film favorit dari Thailand. Lin, seorang siswa super genius, membantu temannya untuk mencontek saat ujian dan setelahnya memutuskan untuk menjadikan hal tersebut menjadi bisnis. Namun, segalanya menjadi tidak terduga ketika Pat, siswa super kaya menawarkan lebih dari satu juta baht jika mampu melakukan sesuatu yang ilegal. 

Dibintangi model Chutimon Chuengcharoensukying dan sang aktor pujaan Chanon Santinatornkul dan Teeradon Supapupinyo, film ini adalah salah satu film Thai paling sukses secara internasional.

Love of Siam | 2007

Love of Siam | | 14 Film Thailand Terbaik yang Bisa Kamu Nikmati di Netflix Sekarang Juga
Foto: www.imdb.com

Film karya Chookiat Sakveerakul ini mendapat banyak pujian, salah satunya karena topik hubungan sesama jenis. Selain itu juga karena plotnya yang mengangkat kerumitan hubungan antara seorang ibu, anak laki-laki dan teman masa kecilnya.

Love Destiny | 2018

film thai
Foto: www.imdb.com

Dibuat dari novel dengan judul yang sama, film epik ini mengisakan seorang mahasiswa yang melakukan perjalanan ke masa lalu, ke masa kerajaan Ayutthaya. Di masa itu dia mengalami berbagai peristiwa bersejarah penting yang mengubah Thailand.

Tidak hanya ceritanya yang epik, makanannya juga akan membuatmu menitikkan air liur.

Hormones | 2008

film thai
Foto: www.imdb.com

Diadaptasi secara bebas dari seri remaja Inggris, Skins, Hormones mengangkat berbagai isu yang dihadapi oleh remaja Thailand. Berkat ide cerita dan skenario yang ditulis dengan sangat baik, seri ini memenangkan berbagai penghargaan dan menghasilkan sejumlah bintang aktor. Dari tiga season, wajib tonton season 1.

Tootsies and the Fake | 2019

film thai
Foto: www.imdb.com

Spinoff dari seri terkenal dengan nama yang sama, film komedi ini bercerita tentang empat teman LGBT, dan berbagai peristiwa yang menantan dan menguji hubungan dan pertemanan mereka.

Back to the 90s | 2015

film thai
Foto: www.imdb.com

Back to ‘90s adalah sebuah film tentang Kong, seorang remaja yang menemukan dirinya kembali ke era 1990an setelah menemukan sebuah boks telepon lama. Di masa lalu, dia berusaha memperbaiki hubungan orangtuanya, tapi semuanya tidak berjalan mulus ketika dia sendiri jatuh cinta. Pecinta 90an wajib menonton film ini.

Nang Nak |1999

film thai
Foto: www.imdb.com

Nang Nak menjadi salah satu film paling terkenal di Thailand dan juga mungkin di dunia. Dibuat berdasarkan legenda Mae Nak Phra Khanong, film ini menceritakan Nang Nak yang tinggal bersama suaminya, Mak. Ketika Mak bergabung dan menjadi tentara, Nak meninggal saat melahirkan anak pertama mereka.

Saat Mak pulang ke rumah, dia tidak tahu bahwa istrinya sudah meninggal dan sekarang tinggal dengan seorang hantu. Entah kenapa cerita ini mengingatkan kita pada Susanna.

Phobia 2, 2009

film thai
Foto: www.imdb.com

Phobia 2 mengombinasikan lima film yang berbeda: Novice“, Ward“, “Backpackers“, “Salvage“, dan “In the End“. Menurut mereka yang sudah menontonnya, mereka hanya bisa bertahan hingga film keempat karena gambaran dan plot yang sangat mengerikan. Jadi, untuk kamu yang selalu ingin menantang diri sendiri, silakan tonton film Thai ini.

Hope Frozen: A Quest To Live Twice | 2020

film thai
Foto: www.imdb.com

Yang satu ini adalah film dokumenter yang baru saja rilis. Einz, seorang anak berumur 2 tahun dari Bangkok, meninggal akibat kanker otak, keluarganya memutuskan untuk menyimpan jasadnya di sebuah tangki di lab di Arizona, Amerika Serikat.

Ayahnya, seorang ilmuwan laser ingin memberikan kelahiran kembali pada Einz lewat jasadnya, dan hal ini didukung oleh anak laki-lakinya, Matrix (15 tahun). Bagaimana kelanjutannya? Film dokumenter ini menggambarkan ketika duka, kehilangan dan rasa cinta bercampur menjadi satu dengan teknologi canggih.

Pee Mak | 2013

film thai
Foto: www.imdb.com

Film terlaris dalam sejarah Thailand, Pee Mak mencoba mengisahkan legenda cerita rakyat Thailand, Mae Nak Phra Khanong yang legendaris. Yep, inspirasinya sama dengan film Nang Nak.

Selanjutnya: Ini film psikopat terbaik sepanjang masa.

error: Konten dilindungi !!